HA Janji Tuntaskan Layanan Air Bersih Dumai

id ha janji, tuntaskan layanan, air bersih dumai

HA Janji Tuntaskan Layanan Air Bersih Dumai

Pekanbaru, (antarariau.com) - Pasangan calon Gubernur Riau Herman Abdullah-Agus Widayat atau "HA" menjanjikan akan merealisasikan layanan air bersih di Kota Dumai yang selama ini belum juga bisa dibenahi oleh pemerintah daerah.

"Kami berjanji akan segera menyelesaikan permasalahan yang krusial di Dumai, yaitu air bersih," kata calon wakil gubernur Agus Widayat pada kampanye akbat di Lapangan Bukti Gelanggang Dumai, Kamis.

Kampanye pasangan Cagub HA, yang didukung oleh gabungan partai politik nonparlemen itu, dihadiri oleh ribuan orang pendukung dan simpatisan.

Agus menyadari selama ini warga Dumai sangat mendambakan layanan air bersih di kota pelabuhan itu. Namun, proyek air bersih yang ada sejak belasan tahun terakhir hingga kini belum terbukti.

"Saya siap membangun Dumai jauh lebih baik lagi, karna saya makan dan besar di Dumai," kata Agus Widayat yang kini juga menjabat Walik Wali Kota Dumai.

Selain masalah air bersih, Agus juga mengatakan masalah tapal batas daerah juga akan menjadi program prioritas.

Sedangkan, calon gubernur Herman Abdullah dalam orasi politiknya menyatakan akan mempercepat pembangunan infrastruktur jalan dan listrik di Dumai. Sebabnya, tanpa ada pembenahan infrastruktur, maka perkembangan Kota Dumai sebagai daerah industri akan "pincang" dan sulit untuk mendatangkan calon investor.

"Jalan adalah tulang perekonomian dan itu harus dibenahi dengan baik," katanya.

Apabila mendapat kepercayaan menjadi Gubernur Riau periode 2013-2018, Herman mengatakan akan mengutamakan pembangunan sumber daya manusia. Karena itu, ia menjanjikan kebijakan pendidikan gratis dari pendidikan dasar hingga tingkat sekolah menengah atas.

"Sekolah harus gratis dari SD, SMP sampai SMA," ujarnya.

Selain itu, ia juga berjanji akan meningkatkan kesejahteraan guru dan memberi beasiswa bagi mahasiswa Riau.

"Kesejahteraan tenaga pengajar akan ditambah, dan ketika mahasiswa yang hendak kuliah menjadi doktor keluar daerah, maka akan diberikan beasiswa," kata Herman.

Ia menambahkan, pasangan nomor urut dua itu juga sudah berkomitmen untuk memberi pelayanan kesehatan gratis serta meningkatkan kapasitas rumah sakit daerah dan tenaga medis di Riau.