Jakarta (ANTARA) - Pejabat Divisi Humas Polri membenarkan Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap empat terduga teroris di wilayah Sumatera Selatan, Senin.
"Benar telah ditangkap empat tersangka teroris di Sumsel," ujar Kepala Bidang Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Polri Konbes Pol Ahmad Ramadhan saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Senin.
Dari video wawancara dengan Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriadi yang diperoleh, diketahui penangkapan dilakukan pagi tadi secara berturut-turut. Keempatnya ditangkap di wilayah Kota Palembang dan Lubuk Linggau, dengan inisial AI, FA dan EK di tangkap di Kota Palembang dan AH ditangkap di Lubuk Linggau.
Keempat terduga merupakan anggota kelompok teroris Jamaah Islamyah (JI) yang ada Sumsel. Penangkapan keempatnya merupakan hasil pengembangan dari penangkapan teroris JI sebelumnya di Jakarta.
Menurut Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriadi, setelah dilakukan penangkapan, keempatnya langsung dibawa ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan oleh Tim Densus 88 Polri.
Berita Lainnya
Tim Densus 88 tangkap seorang terduga teroris di palembang
01 December 2020 10:01 WIB
Data aset di Polres Bengkalis, ini yang dilakukan tim Mabes Polri
03 October 2024 14:43 WIB
Ada mutasi pejabat utama Polda Kepri jelang pllkada
28 July 2024 12:38 WIB
Kuasa hukum Pegi ajukan gelar perkara khusus kepada Kapolri
09 June 2024 21:04 WIB
Mabes Polri : Alat bukti dua DPO pembunuh Vina Cirebon belum cukup
02 June 2024 19:06 WIB
Bareskrim bantu Polda Jabar buru tiga pembunuh Vina
21 May 2024 12:03 WIB
PDI Perjuangan resmi laporan Rocky Gerung ke polisi
02 August 2023 23:08 WIB
Kematian Bripda Ignatius karena pembunuhan berencana
29 July 2023 22:06 WIB