Karyawan panen PT Ramajaya di Kampar tewas kesetrum

id Korban kesetrum, keseteum

Karyawan panen PT Ramajaya di Kampar tewas kesetrum

Korban tersengat listrik saat dievakuasi petugas. (ANTARA/dok)

Bangkinang Kota (ANTARA) - Rianto Butarbutar (41) warga Perumahan Divisi IV PT Ramajaya Pramukti, Desa Kota Baru, Kecamatan Tapung Hilir, Kabupaten Kampar, meninggaldunia pada Rabu siang diduga kena setrum aliran listrik.

Korban yang merupakan karyawan Panen di Block N 10 Divisi IV, PT Ramajaya Pramukti. Ditemukan pertama kali oleh Bento (40).

Kejadian naas ini dibenarkan Kapolsek Tapung Hilir AKP Jufredi. "Awalnya kita mengetahui sekira pukul 13.30 WIB, saat itu saya mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa ditemukan korban yang diduga tersengat listrik saat sedang memanen sawit," ujarnya.

Mendapatkan informasi itu, polisi langsung ke TKP dan melihat masyarakat sudah ramai melihat korban. Aliran listrik yang diduga berasal dari jaringan kabel PLN yang bertegangan tinggi.

Baca juga: Empat orang tewas tersetrum di Rohil

Dari keterangan Bento yang menemukan pertama kali, ia melihat alat panen sawit berupa egrek tergeletak di areal perkebunan sawit.

Mereka langsung mendekati dan melihat korban dalam posisi tertelungkup dan menduga korban terkena sengatan aliran listrik.

"Korban langsungdibawa ke Puskesmas Kota Garo. Dari hasilnya telapak tangan, paha kaki, betis kanan dan telapak kaki kiri dan kanan ada luka hangus," ungkap Jufredi.

Saat itu juga, korban langsung diserahkan ke keluarga korban untuk disemayamkan dan dilakukan prosesi pemakaman.

Baca juga: Diduga curi kabel tower, pria di Bengkalis ditemukan tewas kesetrum