Pekanbaru - Gubernur RiauM HM Rusli Zainal, menyatakan, Stadion Utama Riau di Pekanbaru layak menggelar pertandingan sepakbola Piala Asia Umur U-22.
"Secara pasti saya belum tahu apakah Stadion Pekanbaru jadi diajukan sebagai tuan rumah Piala Asia atau tidak. Tapi kalau secara fisik, stadion kita ini sangat layak untuk kejuaraan internasional," ujarnya, Minggu.
Dikatakannya, Stadion Utama Pekanbaru tersebut dibangun untuk kepentingan perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII di Riau, September 2012 mendatang.
"Tetapi tentu tak cuma iven itu stadion ini dimanfaatkan. Juga nanti tahun depan (2013), ada 'Islamic Solidarity Games' (ISG) diikuti lebih 50 negara, bakal menggunakan stadion ini pula," katanya.
Hal itu diungkapkannya juga ketika mendampingi Menteri Agama RI Suryadharma Ali saat upacara peletakan batu pertama dimulainya pembangunan asrama haji Riau di Kompleks TNI Angkatan Udara RI (AURI) Pekanbaru, Sabtu (25/2) kemarin.
Sebelumnya, Stadion Utama PON XVII Riau di Pekanburu tersebut juga sempat mencuri perhatian Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa.
Calon Presiden 2014 dari Partai Amanat Nasional (PAN) ini sempat menyatakan, stadion senilai ratusan miliar rupiah itu merupakan salah stadion terbaik di Indonesia yang patut dibanggakan.
Hatta Rajasa, yang juga Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN, mengemukakan, Stadion Utama PON Riau tersebut memiliki ciri khas dan keindahan luar biasa.
"Saya sungguh kagum dengan stadion satu ini. Apalagi, ketika saya masuk ke sana Pak Gubernur juga mengajak saya memperhatikan 'sound system' yang menjadi salah satu fasilitasnya. Ini sangat luar biasa," tuturnya.
Pembangunan stadion utama di kawasan Universitas Riau (UR), Pekanbaru, tersebut dirancang untuk mampu menampung lebih dari 41.000 penonton.
Panitia Besar (PB) PON Riau berencana menggunakan stadion tersebut untuk pembukaan PON XVIII pada 9 September 2012.
Piala Asia U-22 sendiri merupakan turnamen yang baru pertama kali digelar oleh AFC, diikuti 41 negara se-Asia dan terbagi atas tujuh grup.
Indonesia tergabung di Grup E bersama Jepang, Australia, Singapura, Timor Timur serta Makau.
Guna mempersiapkan tim, Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) langsung bergerak mematau Timnas U-21 yang saat ini bertanding di turnamen Piala Hassanal Bolkiah di Brunei Darussalam.
Timnas U-21 ini nantinya akan dilatih oleh Widodo Cahyono Putro.
Berita Lainnya
DPRD Riau minta Pemda kaji hibah pengelolaan stadion
12 September 2023 17:13 WIB
PSPS Pekanbaru sewa stadion utama Rp1 miliar
19 June 2022 17:52 WIB
PSPS Riau siapkan dua stadion di Pekanbaru untuk tuan rumah Liga 2
08 July 2020 23:51 WIB
Dibangun Rp1,3 triliun, DPRD Riau kritik ketidakmampuan daerah kelola stadion utama
21 October 2019 21:21 WIB
Kondisi stadion renang Pekanbaru memprihatinkan
10 April 2012 16:03 WIB
Pemkot Pekanbaru Bangun Stadion Mini
23 December 2010 9:08 WIB
STY diusulkan dapat gelar kehormatan warga negara Indonesia
28 April 2024 15:16 WIB
Puasa gelar 64 tahun, Jurgen Klinsmann sebut Korsel "tim yang lapar"
06 February 2024 11:31 WIB