Jakarta (ANTARA) - Toyota All New Corolla Cross yang diluncurkan pada Kamis, memiliki varian hybrid electric vehicle (HEV), sekaligus menjadi produk ke-7 Toyota di Indonesia yang menggunakan teknologi elektrifikasi setelah Toyota Prius, Camry HEV, Alphard HEV, Corolla Altis HEV, C-HR, dan Prius PHEV.
Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy, mengatakan bahwa pandemi COVID-19 membuat masyarakat lebih peduli dengan kesehatan dan lingkungan. Maka, sejalan dengan itu Toyota menghadirkan Corolla Cross bermesin hybrid.
"Adanya COVID-19 menjadikan masyarakat lebih peduli atas pentingnya kesehatan yang salah satunya juga dapat mempengaruhi pemilihan kendaraan untuk menunjang mobilitas dan merujuk pada kendaraan ramah lingkungan untuk berkontribusi menghadirkan lingkungan yang sehat di masa depan berkat emisi gas buang rendah dan irit bahan bakar," kata Anton, Kamis.
"Dan itu bisa dipenuhi oleh kendaraan elektrifikasi dimana Toyota menyediakan opsi mesin HEV pada All New Corolla Cross,” kata Anton.
Pengemudi All New Corolla Cross HEV mendapat tambahan fitur kenyamanan berupa pengaturan posisi duduk enam arah secara elektrik dan power back door, dilengkapi kick sensor guna memberi kemudahan akses pintu bagasi.
All New Corolla Cross memiliki mesin HEV dengan kode 2ZR-FXE berkapasitas 1.798 cc 4-silinder DOHC dengan teknologi VVT-i yang sanggup menghasilkan power maksimum sebesar 98 PS dan torsi 14,5 Kgm.
Motor listriknya mampu menghasilkan power maksimum sebesar 72 PS dan torsi sebesar 16,6 Kgm. Power unit ini lebih efisien dan emisi CO2-nya juga lebih rendah dari model gasoline.
Keunggulan mesin HEV adalah penggunaan bahan bakar yang lebih efisien namun menjamin performa dan kesenangan berkendara bagi penggunanya.
Layanan kepemilikan
Vice President PT Toyota-Astra Motor, Henry Tanoto, menjelaskan bahwa Toyota menghadirkan solusi kepemilikan kendaraan yang lengkap, termasuk untuk pelanggan All New Corolla Cross.
"Solusi yang ditawarkan memberikan keringanan dan kemudahan dalam membeli dan merawat kendaraan, termasuk juga pilihan KINTO yang bisa memberikan kemudahan menggunakan mobil Toyota tanpa perlu membelinya,” kata Henry Tanoto.
Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menyediakan 332 outlet resmi untuk melayani penjualan dan perawatan, termasuk model HEV yang bisa ditangani oleh seluruh bengkel Toyota.
Pelanggan tidak akan kesulitan mencari lokasi bengkel resmi Toyota serta bisa menikmati semua keuntungan yang ditawarkan, seperti gratis servis berkala sampai dengan servis berkala ke-6 maksimum 4 tahun atau 50.000 km (mana lebih dahulu) yang termasuk di dalamnya gratis biaya jasa dan suku cadang.
Tersedia pula warranty selama 36 bulan atau 100.000 km (mana lebih dahulu) yang berlaku di seluruh bengkel resmi Toyota. Untuk pelanggan varian HEV di Indonesia juga mendapatkan tambahan battery warranty 2 tahun atau 50.000 km sehingga total menjadi 5 tahun atau 150.000 km.
Toyota juga menawarkan Deal Cermat, hasil kerja sama Toyota Astra Finance (TAF) dan Astra Credit Company (ACC) yang memberikan solusi menyeluruh kepemilikan mobil baru Toyota, yaitu hemat, mudah, dan tenang.
Solusi berikutnya adalah KINTO. Tidak perlu membeli mobil, KINTO adalah solusi memakai mobil baru dengan cara berlangganan yang pertama di Indonesia, terutama untuk konsumen individu.
KINTO hadir untuk melengkapi gaya hidup baru dalam menggunakan kendaraan dengan jangka waktu lama secara fleksibel dan mudah, dimana pelanggan dapat mengendarai mobil yang mereka suka layaknya mengendarai mobil pribadi. Ini merupakan bagian dari inisiatif Toyota menjadi Mobility Company.
Selain itu, khusus varian HEV juga terdapat program khusus Guaranteed Future Value dimana pelanggan yang melakukan pembelian di diler Jabodetabek yang bekerja sama dengan Toyota TRUST bisa mendapatkan jaminan harga jual kembali mulai dari tahun ke-1 hingga tahun ke-5.
Baca juga: Daihatsu genjot produksi hingga empat kali lipat dari situasi COVID-19
Baca juga: Tesla klaim permintaan kendaraan listrik meningkat selama pandemi COVID-19
Pewarta: KR-CHA
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB