Jakarta (ANTARA) - Aktor Tom Hanks dan Rita Wilson yang menjadi warga kehormatan Yunani, kini resmi menjadi warga negara Yunani, dikutip dari akun Instagram Perdana Menteri Kyriakos Mitsotakis, Minggu (26/7).
Mitsotakis dan istrinya, Mareva Grabowski, baru-baru ini berpose bersama pasangan Hollywood yang memamerkan paspor mereka, seperti dikutip dari LA Times.
Baca juga: Setelah ditunda beberapa kali, Film "Tenet" Christopher Nolan akan tayang 26 Agustus
Pada Januari, Tom Hanks beserta istri dan anak mereka diberi gelar warga kehormatan setelah otoritas Yunani mengatakan keluarga mereka membantu menarik perhatian internasional atas upaya pemulihan di Athena dari kebakaran hebat yang menewaskan lebih dari 100 orang.
Wilson, yang ibunya orang Yunani, mengeksplorasi sejarah keluarganya di episode "Who Do You Think You Are ?" (2012) yang mengundang tamu selebritas untuk melacak jejak keluarga mereka.
"Terima kasih Yunani, untuk Warga Kehormatan bersama (Tom Hanks)," tulis Wilson di Instagram pada Januari. "Kami betul-betul merasa terhormat!!!"
"Memulai 2020 sebagai warga kehormatan Yunani!" tulis Hanks. "Kronia pola! (kira-kira, 'selamat tahun baru!)"
Baca juga: Syuting "Mission Impossible" di Norwegia, Tom Cruise bebas ikuti kewajiban karantina
Baca juga: Positif COVID-19, Aktor peraih Oscar Mel Gibson seminggu dirawat di RS
Pewarta : Nanien Yuniar
Berita Lainnya
Erick Thohir beberkan hasil transformasi sepak bola Indonesia ke FIFA
19 December 2024 13:18 WIB
Mendikdasmen dorong agar kegiatan pembelajaran tak terbatas di sekolah
19 December 2024 13:00 WIB
Saat Natal dan Tahun Baru, kelurahan-kecamatan di Jaksel diingatkan untuk gandeng aparat
19 December 2024 12:39 WIB
Presiden Prabowo bertemu PM Pakistan bahas kerja sama ekonomi dan perdagangan
19 December 2024 12:05 WIB
Warga Gaza dambakan perdamaian dan kehidupan normal
19 December 2024 12:00 WIB
Film "Perang Kota" akan jadi penutup festival film Rotterdam, Belanda ke-54
19 December 2024 11:38 WIB
Bandara Radin Inten perkirakan capai 95 ribu penumpang di libur akhir tahun
19 December 2024 11:29 WIB
Baznas dan Kemenag resmi luncurkan peta jalan zakat 2045
19 December 2024 11:20 WIB