Jakarta (Antarariau.com)- Versi terbaru Instagram 10.2 untuk Android maupun iOS kini memiliki fitur yang membuat penggunanya dapat menandai unggahan agar dapat dilihat lagi .
Tanda bookmark terdapat di bagian kanan bawah foto yang terdapat di lini masa, seperti yang dilansir dari laman Phone Arena.
Mengetuk tanda tersebut akan membuka tab baru yang hanya dapat dilihat oleh pengguna. Tidak hanya foto, video pun dapat ditandai dengan bookmark ini.
Pembaruan juga terdapat untuk live streaming di Instagram Stories, mengirim gambar yang akan hilang sendiri, seperti Snapchat.
Sebelumnya, Instagram menambah fitur keamanan mereka berupa opsi untuk mematikan komentar di unggahan. Pengguna kini juga dapat menyukai komentar sama seperti memberi tanda hati untuk unggahan foto maupun video.
Selain itu, tempat berbagi foto itu memberi pilihan bagi private account, pengguna yang mengunci akun mereka, untuk menghapus orang dari daftar pertemanan mereka.
Berita Lainnya
Instagram dikabarkan akan uji coba fitur yang memburamkan pesan gambar vulgar
12 April 2024 14:29 WIB
Instagram selama 2023 paling populer di kalangan Gen Z menurut Invinyx dan Jakpat
28 March 2024 11:58 WIB
Semua anggota grup idola ITZY telah luncurkan akun Instagram pribadi
12 February 2024 12:13 WIB
Instagram dan Facebook Messenger hadirkan pembaruan lindungi anak di bawah umur
27 January 2024 13:48 WIB
MenKopUKM Teten Masduki minta Instagram berantas perdagangan pakaian bekas impor
25 October 2023 16:49 WIB
Pemadaman global Instagram, sebanyak 53.000 pengguna terdampak
09 March 2023 15:22 WIB
V BTS kembali cetak rekor baru di Instagram
03 February 2023 11:00 WIB
Selebritas Jennifer Lopez hapus semua unggahan di Instagram, Kenapa?
24 November 2022 10:23 WIB