Bengkalis (ANTARA) - Bupati Bengkalis Kasmarni mengharapkan kepada Kepala Sekolah yang baru dilantik untuk dapat meningkatkan mutu pendidikan dan terus berdedikasi serta berprestasi melalui ide- ide dan inovasi dalam membangun pendidikan di Negeri Junjungan.
"Buktikan amanah yang telah kami berikan ini dengan prestasi kerja. Tetap jaga dan pertahankan integritas, loyalitas, disiplin dan komitmen terhadap tugas dan fungsi, serta terus memacu diri untuk tetap bersemangat, in," pinta Bupati Kasmarni saat melantik
163 Kepsek se-Kabupaten Bengkalis, di Gedung Bathin Betuah, Kantor Camat Mandau, Rabu.
Selain itu Bupati juga meminta Kepsek yang dilantik agar dapat berkompetisi demi memajukan sekolahnya masing-masing dengan inovasi dan terobosan untuk meningkatkan mutu pendidikan, sehingga bisa melahirkan generasi penerus bangsa yang tangguh, unggul, mandiri dan berkarakter.
"Kepsek dapat mengembangkan pembelajaran yang berpusat kepada peserta didik, mewujudkan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan inklusif, membangun budaya refleksi dalam pengembangan warga satuan pendidikan, pengelolaan program satuan pendidikan, dan meningkatkan kualitas proses serta hasil belajar peserta didik," ucapnya.
Di kesempatan itu, Bupati Kasmarni juga menegaskan bahwa di masa kepemimpinannya saat ini, Pemerintah Kabupaten Bengkalis memiliki komitmen serta perhatian pada pendidikan di negeri ini.
Melalui dari peningkatan fasilitas kompetensi guru, pemenuhan infrastruktur satuan pendidikan, sarana dan prasarana pendidikan, termasuk penguatan pembiayaan pendidikan, menjadi perhatian penting Bupati Kasmarni.
"20 persen anggaran pendidikan dari APBD atau melebihi ketentuan yang diamanatkan undang-undang. karena kami sadar bahwa pembangunan pendidikan merupakan salah satu fokus pembangunan yang sangat penting dalam proses pembangunan dan kemajuan daerah serta menjadi sebuah investasi jangka panjang," tutupnya.
Berita Lainnya
Bupati Bengkails minta ASN kedepankan kepentingan masyarakat
22 October 2024 21:17 WIB
Bupati Bengkais tinjau pelayanan publik di Kecamatan Mandau
22 October 2024 21:10 WIB
Hadiri HUT TNI ke-79, ini harapan Kapolres Bengkalis
05 October 2024 17:10 WIB
Akhmad Sudirman dilantik jadi PJs Bupati Bengkalis
24 September 2024 19:02 WIB
Buka sosialisasi ANBK tingkat SD, ini harapan Kadisdik Bengkalis
21 September 2024 15:38 WIB
Resmikan RSUD di Rupat, Bupati : Jangan buat alur pelayanan berbelit
20 September 2024 15:48 WIB
Bupati Bengkalis minta Galeri Grand Mandau berkembang jadi lembaga mikro ekonomi
20 September 2024 0:16 WIB
Dua putra Bupati Bengkalis jabat pimpinan sementara DPRD
17 September 2024 23:53 WIB