Bupati Kuansing resmikan jembatan penghubung desa

id Bupati kuansing resmikan jembatan penghubung desa,Bupati kuansing, bupati kuansing resmikan

Bupati Kuansing resmikan jembatan penghubung desa

Bupati Kuansing resmikan jembatan penghubung desa. (ANTARA/Asripilyadi)

Teluk Kuantan (ANTARA) - Masyarakat Gunung Toar, Kuantan Singingimerasa bangga dengan telah diresmikannya jembatan penghubung desa oleh Bupati Mursini pada Rabu (5/5).

Ratusan masyarakat yang menyaksikan prosesi peresmian sangat terharu, bahkan sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ikut mendampingi bupati bersemangat walaupun dalam keadaan berpuasa.

Bupati Mursinibersyukur jembatan yang sangat dibutuhkan masyarakat itu akhirnya terealisasi dengan baik, sudah saatnya untuk tidak lagi menggunakan alat penyeberangan dan hasil pertanian bisa cepat terdistribusikan.

"Kita berharap kondisi ke depan akan semakin membaik, jembatan ini dapat menjadi jalur transportasi warga," katanya.

Dengan adanya jembatan penyeberangan ini, manfaatnya bukan saja ekonomi masyarakat sejumlah desa akan semakin baik, tetapi juga membuka isolasi daerah.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kuansing Ade Fahrer melalui Kepala Seksi (Kasi) Jembatan Faizal mengatakan, jembatan ini dibangun du tahun anggaran.

Tahun pertama proses pemancangan tiang dan tahun 2020 adalah pembangunan jembatan dan segala fasilitas pendukungnya.

"Alhamdulillah, semua berjalan optimal dan kepada kontraktor sangat diberikan apresiasi tinggi," ujarnya.

Bupati Kuansing resmikan jembatan penghubung desa. (ANTARA/Asripilyadi)