Jakarta (ANTARA) - Petenis wanita asal Jepang Naomi Osaka untuk pertama kalinya dalam karir WTA melaju ke perempat final Miami Open setelah mengalahkan unggulan ke-16 Elise Mertens6-3, 6-3, Senin malam waktu setempat
"Rasanya sangat menarik. Saat masih anak-anak, saya tumbuh dengan menonton petenis yang bertanding di sini. Ini sangat istimewa karena salah satu turnamen favorit saya," kata Osaka seperti dikutip WTA Tennis dalamlaman resminya.
Pemegang empat gelar Grand Slam ini meningkatkan catatan pertemuannya melawan Mertens menjadi 3-1 dan memenangkan tiga pertemuan terakhir mereka secara berurutan. Dengan catatan ini pula dia memenangkan 23 pertandingan berturut-turut.
Sejak 2000, petenis putri lain yang mempunyai rentetan kemenangan beruntun 23 pertandingan atau lebih adalah Venus Williams, Serena Williams, Victoria Azarenka, dan Justine Henin.
Pada babak delapan besar WTA 1000 ini, Osaka akan menghadapi unggulan ke-23 Maria Sakkari, yang mengunci kemenangan 6-4, 2-6, 7-6(6) atas unggulan ke-29 Jessica Pegula.
Petenis Yunani itu menyelesaikan pertandingan babak ketiganya dalam dua jam 38 menit melalui laga ketat.
Baca juga: Saat Djokovic mengakui Nadal memang fenomenal
Baca juga: Novak Djokovic tarik diri dari Miami Open, habiskan waktu bersama keluarga