Wakil Bupati Inhil buka program TMMD Imbangan Tahun 2020

id Bupati Inhil, Wabup Inhil, Syamsuddin Uti

Wakil Bupati Inhil buka program TMMD Imbangan Tahun 2020

Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hilir, Syamsuddin Uti membuka secara resmi program TNI Manunggal Membangun Desa Imbangan atau TMMD Imbangan Tahun 2020. Selasa (30/6). (ANTARA/HO-Diskominfopera Inhil)

Tembilahan (ANTARA) - Wakil Bupati Kabupaten Indragiri HilirSyamsuddin Uti membuka secara resmi program TNI Manunggal Membangun Desa Imbangan tahun 2020ditandai dengan pelaksanaan upacara pembukaan oleh Komando Distrik Militer 0314/Inhil.

"TMMD Imbangan Tahun 2020 dilaksanakan berdasarkan Keputusan Bupati tentang Penunjukan Kepada Kodim 0314/Inhil sebagai pelaksana TMMD Imbangan di Desa Teluk Kiambang, Kecamatan Tempuling yang dimulai pada 2 Juli hingga 30 Juli 2020 mendatang dengan tidak hanya melibatkan TNI, melainkan juga Polri, Pramuka serta masyarakat setempat," jelasSyamsuddin Uti.

Menurut Syamsuddin Uti, pelaksanaan TMMD Imbangan Tahun 2020 ini bertujuan untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan guna memantapkan kemanunggalan TNI - Rakyat dalam rangka menyiapkan ruang, alat dan kondisi yang tangguh di wilayah Kabupaten Inhil.

"Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Inhil mengapresiasi pelaksanaan program TMMD Imbangan Tahun 2020 ini. Program ini merupakan salah satu sarana dalam membantu pemerintah dalam melakukan kegiatan pembangunan terutama dalam pembangunan fisik," tutur Wakil Bupati.

Dia berharap, dalam pelaksanaannya masyarakat setempat dapat berpartisipasi aktif dalam membantu TNI menyukseskan program TMMD Imbangan Tahun 2020.

"Muara dari semuanya adalah keberhasilan pelaksanaan pembangunan daerah kita sehingga dapat menjadi daerah yang lebihmaju, bermarwah dan bermartabat sebagaimana visi Kabupaten Inhil," pungkasWakil Bupati.

Sementara itu, Komandan Kodim 0314 Inhil, Letkol Inf Imir Faishal mengatakanTMMD Imbangan Tahun 2020 diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan kehidupan sosial masyarakat di daerah menuju masyarakat yang mandiri serta memiliki ketahanan wilayah yang tangguh dalam menghadapi setiap hakikat ancaman.

"Dengan terwujudnya semangat kebersamaan, gotong royong, dan rasa kekeluargaan serta partisipasi aktif masyarakat dalam membangun daerah, maka diharapkan tercipta jiwa persatuan dan kesatuan yang kokoh dalam rangka menunjang terwujudnya kemanunggalan TNI-Rakyat," papar Dandim.

Dalam acara Pembukaan TMMD Imbangan tahun 2020 tampak pula hadir Kapolres Inhil , Kepala Pengadilan Negeri Inhil, Kepala Pengadilan Agama, perwakilan unsur Forkopimda Kabupaten Inhil lainnya serta Camat.

ADVERTORIAL