Pangkalan Kerinci (ANTARA) - Menteri Riset dan Teknologi sekaligus Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Bambang P.S. Brodjonegoro menilai PT Asia Pasific Rayon (APR) akan berkontribusi besar dalam perkembangan industri tekstil nasional.
Hal itu dikatakan mantan menteri ekonomi tersebut saat melaksanakan mengunjungi pabrik APR di Kompleks PT Riau Andalan Pulp and Paper, Kota Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau, Jumat lalu (6/3/2020).
"Produk ini tidak hanya lari ke kertas, tapi juga ke rayon yang pada intinya akan memperkuat industri tekstil kita," katanya.
Bambang yakin dengan ketersediaan bahan baku yang melimpah serta didukung oleh investasi teknologi akan menunjang industri tekstil dalam negeri dan meningkatkan daya saing Indonesia. Untuk itu, Bambang berharap produksi PT APR ditingkatkan lebih besar lagi agar kebutuhan akan benang dan tekstil tidak hanya tergantung pada petro kimia atau kapas import.
"Tapi lebih ke serat rayon yang prosesnya di lakukan di dalam negeri kita sendiri," tukasnya.
Sebelum mengunjungi pabrik APR yang baru saja diresmikan Presiden Joko Widodo sepekan sebelumnya, Menristek Bambang juga mendatangi pusat penelitian dan pengembangan PT RAPP dan dilanjutnya persentasi ke eksebisi Center perusahaan.
Di dua lokasi ini rombongan menteri disajikan pemaparan terkait teknologi yang dimilik perusahaan kertas ini. Mulai dari mengelola kayu menjadi bubur sampai bisa diolah dalam wujud kertas.
Rombongan Menristek juga menyempatkan diri melihat pusat pembibitan atau nursery tanaman akasia.Proses pembibitan kayu akasia yang menggunakan teknologi yang canggih ditinjau langsung dengan kapasitas hingga jutaan bibit.
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB