Jakarta (ANTARA) - Pihak keluarga membenarkan bahwa komedian Nunung tengah menjalani perawatan setelah dinyatakan positif COVID-19.
Nunik yang juga merupakan adik dari Nunung mengatakan bahwa dirinya baru saja mengetahui kabar tersebut langsung dari yang bersangkutan.
"Iya memang benar (positif COVID-19). Saya juga baru dengar ini tadi ya," kata Nunik saat dikonfirmasi, Selasa.
"Tadi saya telepon. Soalnya kan kemarin sebelumnya mbak Nunung memang telpon aku waktu belum ada gejala, terakhir telepon itu dia emang ngomong badanku sakit-sakit semua," sambung Nunik.
Dia mengatakan ada beberapa anggota keluarga lain yang juga positif COVID-19 dan masih menjalani perawatan.
"Ada anaknya dua, cucu satu, menantu satu, sama asistennya mbak Nunung," ujarnya.
Nunik mengatakan bahwa dirinya bicara apa adanya terkait kondisi sang kakak dan beberapa anggota keluarga lain yang positif COVID-19.
"Ini bukan aib, ini tidak harus ditutup-tutupi. Emang harus tahu, enggak harus ditutup-tutupi, ini saya ngomong apa adanya saja," imbuhnya.
Berita Lainnya
Komedian Srimulat Nunung dan suami dituntut 1,5 tahun penjara
13 November 2019 18:34 WIB
Fakta di balik cengengesan komedian Nunung Srimulat
09 November 2019 16:27 WIB
Hari ini Nunung Srimulat dan suami bacakan Pledoi di hadapan Majelis Hakim
20 November 2019 12:33 WIB
Nunung mengaku lebih sehat selama direhabilitasi
03 October 2019 9:53 WIB
Nunung Srimulat ditangkap polisi terkait narkoba
20 July 2019 0:41 WIB
Bank Dunia sebut Asia Timur-Pasifik tumbuh lebih lambat dari sebelum COVID
08 October 2024 10:48 WIB
Sekitar 40 persen orang tua sadar kalau aktivitas anak turun pasca-COVID-19
27 August 2024 12:07 WIB
Indonesia catat 5,2 juta kunjungan wisman tertinggi sejak pandemi COVID-19
01 July 2024 14:06 WIB