Telusuri Gudang Sembako, Polsek Pinggir Tak Temukan Adanya Indikasi Penimbunan

id telusuri gudang, sembako polsek, pinggir tak, temukan adanya, indikasi penimbunan

Telusuri Gudang Sembako, Polsek Pinggir Tak Temukan Adanya Indikasi Penimbunan

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Kepolisian Sektor Pinggir, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau menelusuri beberapa gudang sembilan bahan pokok mengantisipasi adanya upaya penimbunan jelang Hari Raya Idul Fitri.

"Dilaksanakan operasi kegiatan kepolisian yang ditingkatkan ( K2YD ) di Wilkum Polsek Pinggir dengan sasaran sembako dan barang serta makanan kadarluwarsa," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo di Pekanbaru, Jumat.

Polsek Pinggir lalu melakukan pengecekan sembako di Gudang Toko Sinar Surya di Pasar pagi Jl. Sebanga Kelurahan Titian Antui. Namun hasilnya tidak ditemukan adanya indikasi penimbunan sembako





Akan tetapi ditemukan adanya makanan kadarluwarsa, disimpan di gudang pengasingan. Itu kemudian dibawa beberapa jenis makanan kedarluwarsa untuk dijadikan percontohan yaitu lima Botol Sauri saus tiram.

Tempat kedua di Gudang Toko Sarba Jaya di Pasar pagi juga tidak ditemukan adanya indikasi penimbunan sembako. Tapi ditemukan adanya makanan kedarluwarsa disimpan di gudang pengasingan.

"Kemudian dibawa beberapa jenis makanan kedarluwarsa untuk dijadikan sample yaitu empat bungkus Mie Goreng Indomie, satu sachet Kopi ABC Moka, dan 14 sachet, indofood magic lezat," ungkapnya.

Ketiga hasil pengecekan sembako di Gudang Toko Vera Wati juga sama. Hanya dapat barang kedaluwarsa 10 sachet Kopi kapal api dan dua bungkus kue lapis legit merk Tiara.