Bupati Resmikan Pencanangan Harganas dan Kampung KB

id bupati resmikan, pencanangan harganas, dan kampung kb

Bupati Resmikan Pencanangan Harganas dan Kampung KB

Bangkinang, (Antarariau.com) - Bupati Kampar, Jefry Noer meresmikan "Pencanangan Hari Peringatan Keluarga Nasional Tingkat Kabupaten Kampar dan Kampung KB" di Desa Pulau Lawas Kecamatan Bangkinang, Kamis (1/9).

"Pencanangan Harganas ini jangan sampai cukup sampai pada acara seremonial saja, namun yang lebih penting bagaimana mewujudkan makna harganas ini, menekankan bagaimana keluarga yang betul-betul sakinah, diharapkan semua orang tua memberi perhatian kepada keluarga masing-masing supaya anak-anak bisa tumbuh kuat, cerdas dan berkualitas," kata bupati.

Dia katakan sebenarnya Pemda Kampar telah menyiapkan Harganas ini sukses, salah satunya telah membuat Peraturan Daerah (Perda) maghrib mengaji, artinya makna yang dipetik pembentukan keluarga yang berkualitas itu dimulai dari terbentuknya keluarga yang kompak, harmonis sehingga lahir rumah tangga yang tangguh.

"Diperingatinya Harganas ini berarti membuktikan pemda masih turut campur, karena itu bagaimana dinas terkait dapat membuat program yang benar-benar menyentuh kepada masyarakat untuk menumbukan keluarga yang benar-benar dapat mewujudkan harapan pemerintah yang sehat, makmur dan sejahtera," ujarnya.

Langkahnya, lanjut bupati, dengan menghindari pengaruh buruk narkoba awasi anak-anak dari pergaulan bebas yang merugikan masa depannya, jika di sekolah dalam pengawasan guru kalau di rumah itu kontrol orangtua masing-masing.

"Anjuran pemerintah dua anak cukup itu merupakan bentuk upaya mencapai harapan itu, namun yang terlanjur memiliki anak lelbih dari dua seperti saya dengan bu Eva ini, maka pelihara keluarga dengan baik," ungkapnya.

Hadir dalam acara itu, Kepala Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKBPP) Kabupaten Kampar, Edy Afrizal, Dandim 0313 WB, letkol Inf. Yudi Prasetyo, Kepada BPPPAKB Provinsi Riau, dan Forkopimda, Kepala SKPD, Camat dan Ketua TP PKK sekabupaten Kampar.

Sementara itu Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Kampar, Hj Eva Yuliana SE menyampaikan bahwa sebenarnya pelaksanaan Harganas ini untuk tingkat Provinsi Riau namun karena ada beberapa halangan, maka dilaksanakan untuk tingkat Kabupaten Kampar.

Banyak prestasi dan kegiatan yang telah diraih oleh masyarakat dalam membentuk Keluarga Berkualitas dan Pembangunan Keluarga diantaranya melaksanakan kegiatan pemeriksaan kangker leher rahim (IVA), mencanangkan kampung KB, melaksanakan UP2K, Pemutaran Film tentang Bahaya Pernikahan Dini dan lainnya dan pesan-pesan pembangunan keluarga juga disampaikan melalui Lagu PLKB, Mars KB dan lainnya.

Kepala Perwakilan BKKBN, Yenrizal Makmur memberikan apresiasi dia menyampaikan satu-satunya yang melaksanakan Harganas adalah Kabupaten Kampar

Dia jelaskan bahwa inti dari Peringatakan Harganas itu bagaimana melaksanakan item-item fungsi keluarga, diantaranya fungsi agama, reproduksi, cinta kasih, sosialisasi dan pendidikan, melindungi, ekonomi, pembinaan lingkungan dan Sosial Budaya.

Persoalan yang muncul dengan tingginya perceraian, narkoba, seks bebas,

Karena keluarga tidak mampu menjalankan fungsi dengan baik, maka harus perkuat dan menjaga ketahanan keluarga,

Kemudian, Jumlah penduduk terus meningkat 55,5 juta rupiah di Riau menjadi beban berat dan tidak dapat tertampung dengan lingkungan yang ada, maka BKKBN melakukan berbagai upaya mengatasi hal itu.

"Pencanangan Kampung KB, dimaksudkan agar ada contoih keluarga yang keluarga berkualitas dan itu adalah Tindak lanjut anjuran presiden harus dibentuk untuk wilayah padat penduduk, terpencil dan miskin," terangnya.

Selain itu dapat memberi manfaat kepada masyarakat terpilihara kelahiran, pemeliharaan balita, pembentuk keluarga berkualitas, cerdas dibentuk melalui proses panjang dimulai dengan pemberian asi, gizi yang sempurna hingga anak tumbuh sehat, kuat dan cerdas. (Adv)