Pekanbaru (ANTARA) - PT PLN (Persero) terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan di seluruh Indonesia, termasuk di Provinsi Riau. Melalui aplikasi PLN Mobile, pelanggan di Riau dapat menikmati fitur-fitur yang dirancang untuk memberikan kenyamanan dan efisiensi dalam mengakses layanan listrik.
Fitur PLN Mobile memungkinkan pelanggan melakukan berbagai aktivitas dengan lebih mudah, di antaranya:
1. Pembayaran Tagihan Listrik. Pelanggan dapat membayar tagihan listrik langsung melalui aplikasi tanpa perlu keluar rumah. Proses yang cepat, aman, dan praktis.
2. Layanan Pengaduan 24/7. Jika ada gangguan atau keluhan terkait listrik, pelanggan dapat langsung melaporkannya melalui PLN Mobile. Sistem akan otomatis mengarahkan pengaduan ke unit layanan terdekat, memastikan respons yang cepat.
3. Pemantauan Penggunaan Listrik. Dengan fitur ini, pelanggan dapat memantau konsumsi listrik harian untuk mengelola penggunaan secara lebih bijak.
4. Token Listrik Prabayar. Pelanggan prabayar dapat membeli token listrik melalui aplikasi dengan berbagai pilihan metode pembayaran.
Baca juga: PLN dorong pelanggan di Riau dan Kepri manfaatkan fitur Swacam agar lebih akurat
General Manager PLN Unit Induk Distribusi Riau dan Kepulauan RiauTonny Bellamymelalui pernyataanya, Senin, mengatakan PLN mampu beradaptasi terhadap perubahan zaman dan disrupsi teknologi melalui digitalisasi. Apalagi, sebagai perusahaan dengan jumlah pelanggan di Riau dan Kepulauan Riau yang mencapai 2,5 juta, PLN dituntut dapat menjawab kebutuhan pelanggan yang serba cepat.
“Dulu, proses bisnis PLN sangat kompleks, berbelit, terfragmentasi dan semua dilakukan secara manual. Sistem lama ini membuat seluruh proses bisnis lambat, tak tercatat dengan baik dan tak terukur. Kami melakukan transformasi dengan basis digitalisasi,” ujar Tonny.
Dia menambahkan, PLN Mobile hadir sebagai solusi digital yang memudahkan masyarakat Riau dalam mengakses layanan kelistrikan.
“Kami berharap fitur-fitur ini dapat memberikan pengalaman pelanggan yang lebih baik dan mendukung efisiensi waktu serta kenyamanan masyarakat. PLN juga mendorong pelanggan untuk segera mengunduh atau memperbarui aplikasi PLN Mobile melalui Play Store atau App Store agar dapat menikmati layanan terkini ini,”
PLN Mobile adalah aplikasi resmi dari PT PLN (Persero) yang memberikan kemudahan akses berbagai layanan kelistrikan. Dengan antarmuka yang ramah pengguna, aplikasi ini terus diperbarui untuk mendukung transformasi digital dan meningkatkan kepuasan pelanggan.
Baca juga: Inisiatif hijau : PLN gandeng 6 SMK di Riau ubah motor BBM jadi listrik
Berita Lainnya
ISDA Award 2024: PLN UIDRKR raih GOLD kategori Economy Pillar
03 December 2024 13:54 WIB
Kementerian PPPA dukung PLN tingkatkan kepemimpinan perempuan di lingkungan perseroan
02 December 2024 20:42 WIB
Dukung ketahanan energi nasional, PLN pasok listrik berkualitas kepada PT EMP energi Riau di Indragiri Hulu
28 November 2024 12:04 WIB
PLN siap amankan pasokan listrik jelang Pilkada Serentak 2024 di Riau dan Kepri
26 November 2024 12:59 WIB
PLN dorong pelanggan di Riau dan Kepri manfaatkan fitur Swacam agar lebih akurat
25 November 2024 16:04 WIB
Di Electricity Connect 2024, PLN galang kolaborasi global wujudkan transisi energi di Indonesia
21 November 2024 11:16 WIB
Inisiatif hijau : PLN gandeng 6 SMK di Riau ubah motor BBM jadi listrik
20 November 2024 10:09 WIB
PLN dorong mahasiswa di Riau kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB