Teluk Kuantan, (Antarariau.com) - Banyak masyarakat yang belum mendapatkan akses sanitasi yang layak seperti pengelolaan air limbah rumah tangga dan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Hal ini bukan hanya kewajiban pemerintah saja, namun juga kewajiban semua pihak.
Tanoto Foundation melalui program Pelita Aman Sehat Ramah Lingkungan (ASRI) melalui kegiatan "Kampanye Sekolah Sehat" diikuti sebanyak 30 siswa dari SDN 003 Sungai Paku, SDN 005 Kebun Lado, SDN 003 Pulau Padang, dan SDN 002 Muara Lembu yang berada diwilayah operasional PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) Estate Logas.
Kepala Sekolah SDN 005 Kebun Lado, Desrita mengatakan kegiatan ini sangat bermanfaat untuk para siswa sekaligus sekolah. Sebab, memberikan pembelajaran kepada anak-anak usia dini tentang kebersihan dan kesehatan.
"Kami mencoba kedepan akan mengadakan kegiatan rutin seperti gotong royong serta melatih siswa untuk mencintai kebersihan," katanya.
Manajer estate Logas PT RAPP, Asep Nugraha Budiawan mengatakan tujuan kegiatan ini untuk mengajak peserta (khususnya siswa) mengetahui standar sekolah sehat dan memahami pentingnya kebersihan lingkugan sekolah dalam menunjang proses belajar mengajar. Kerjasama antara komunitas sekolah dan masyarakat serta antar sekolah menciptakan sekolah sehat sebagai bagian dari pendidikan karakter.
"Peserta mampu berkreasi dengan memanfaatkan kembali barang bekas menjadi ragam kerajinan tangan, mampu berbagi pengetahuan tentang kebersihan lingkungan dengan cara yang kreatif dan menarik melalui berbagai media, misalkan poster, panggung boneka, lukisan. Sehingga membuat mereka terpacu untuk meningkatkan kreativitas dan kemampuan dalam menjaga kebersihan lingkungan sekolah," ujarnya.
Berita Lainnya
Wapres Gibran Rakabuming Raka saksikan simulasi bencana ratusan siswa Bogor
11 December 2024 12:31 WIB
Keluarga siswa korban tembak polisi kecewa tak dipanggil Komisi III DPR
04 December 2024 10:34 WIB
Baznas Riau bantu seragam 2.466 siswa SMA negeri se-Riau
21 November 2024 21:41 WIB
Siswa SMPN I Rakit Kulim dapat pembekalan bahaya narkoba
19 November 2024 14:08 WIB
Pjs Bupati motivasi siswa SMAN 1 Sentajo Raya semangat berprestasi
15 November 2024 10:37 WIB
Riau simulasi pembagian makanan bergizi gratis ke siswa
07 November 2024 8:56 WIB
Seratusan siswa SD di Pekanbaru diedukasi pentingnya bermimpi dan cara menabung
26 October 2024 12:53 WIB
Ratusan siswa berkumpul di depan gerbang Akmil untuk sambut Presiden Prabowo
24 October 2024 15:32 WIB