Jakarta (ANTARA) - Aplikasi pesan instan WhatsApp kembali mengumumkan hadirnya fitur baru, yang kali ini terkait dengan pengalaman pengguna menggunakan fitur Status.
Dalam siaran pers, dikutip Jumat, kali ini WhatsApp menghadirkan pengalaman lebih mudah untuk berbagi Status secara otomatis ke layanan satu grupnya yaitu Facebook.
Kehadiran membagikan fitur tersebut berkaca dari banyaknya pengguna WhatsApp yang suka berbagi Status yang sama ke layanan Facebook. Selama ini berbagi status tersebut dilakukan secara manual oleh masing-masing pengguna.
WhatsApp mempermudah membagikan Status dengan menghadirkan layanan otomatis untuk pengguna langsung membagikan Statusnya, tidak cuma di WhatsApp, tapi, juga ke Facebook.
Kendali akan tetap berada di tangan pengguna karena fitur ini dapat dimatikan atau diaktifkan sesuai keinginan pengguna.
Pengguna Android bisa membagikan status secara otomatis dengan memilih opsi "Status" di layanan WhatsApp, lalu masuk ke "Opsi Lainnya", setelah itu ke "Privasi Status". Pilih "Facebook", tekan "Mulai" dan "Setujui".
Sementara untuk pengguna iOS, mereka bisa memilih opsi "Status" lalu "Privasi", setelah itu pilih "Facebook", "Mulai", dan "Setujui".
Setelah mengonfirmasi akun Facebook, pengguna akan bisa membuat pembaruan status dan memilih untuk membagikannya lewat Facebook Story.
Fitur berbagi status WhatsApp secara otomatis ke Facebook akan mulai dirilis secara global dan tersedia untuk semua pengguna dalam beberapa minggu mendatang.
WhatsApp juga menyediakan pilihan untuk mematikan fitur membagikan Status. Cara menonaktifkannya, penggunabisa kembali ke pilihan yang sama, lalu pilih "Nonaktifkan berbagi status ke Facebook" dan "Nonaktifkan".
Sama seperti teks, WhatsApp juga menggunakan teknologi enkripsi end-to-end supaya privasi pengguna lebih terjaga.
Terkait dengan fitur Status, pada awal 2023 WhatsApp juga telah menambahkan fitur yang memungkinkan pengguna memilih lebih spesifik penonton Statusnya. Mereka bisa secara lebih spesifik memilih teman untuk menonton status yang dibuat pengguna.
Baca juga: Google Maps punya fitur baru untuk cari stasiun isi ulang EV
Baca juga: Begini cara Pevita Pearce hingga Raline Shah manfaatkan fitur Galaxy Z Series
Berita Lainnya
BPS catat harga gabah dan beras pada November mengalami penurunan
02 December 2024 16:27 WIB
BPBD catat ketinggian banjir rob sempat 40 centimeter pada Senin pagi
02 December 2024 16:18 WIB
BRK Syariah sabet penghargaan sebagai pionir digitalisasi pemerintah daerah
02 December 2024 16:15 WIB
Airlangga sebut inflasi dan pertumbuhan ekonomi landasan UMP 6,5 persen
02 December 2024 14:14 WIB
Pasukan Israel tak berhenti serang Lebanon selatan meski ada gencatan senjata
02 December 2024 13:34 WIB
Dietisien: Tempe merupakan produk nabati yang baik untuk jantung
02 December 2024 13:23 WIB
Kemenag tunggu undangan DPR soal pembahasan biaya penyelenggaraan haji
02 December 2024 12:47 WIB
Badan Gizi Nasional tinjau dapur penyedia makan bergizi di lanud
02 December 2024 12:34 WIB