Jakarta (ANTARA) - Tim Pencarian dan Pertolongan atau SAR Nasional (Basarnas) Banten pada operasi hari kedua menemukan korban kecelakaan laut yang menimpa seorang anak buah kapal (ABK) Man Over Boad (MOB) dalam kondisi meninggal dunia.
"Kita bawa jasad korban kecelakaan laut itu bernama Saad (55) warga Carita, Pandeglang ke keluarganya," kata Kepala Seksi Operasi Basarnas Banten Heru Amin di Pandeglang, Kamis.
Peristiwa kecelakaan laut itu korban ABK kapal MOB terjatuh dan menghilang di Perairan Pasauran kawasan Pantai Carita Pandeglang, Rabu (27/3).
Tim SAR Banten melakukan pencarian korban pada operasi hari pertama,namun hasilnya nihil dan tidak ditemukan.
Selanjutnya, dilakukan kembali pencarian ABK kapal MOB pada hari kedua dengan menggunakan perahu karet dan motor tempel ke arah utara atau Anyer sejauh 12 kilometer.
Namun, sekitar pukul 10.00 WIB, korban berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dalam posisi terapung 2,39 kilometer dari TKP.
Dengan ditemukan korban maka operasi pencarian dihentikan dan unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing- masing, katanya.
Baca juga: Tim SAR gabungan cari sembilan nelayan hilang akibat kapal terbalik di Bontang
Baca juga: Tim gabungan berhasil temukan jasad warga Taiwan di Pondok Dayung
Berita Lainnya
Menag akan batasi perjalanan dinas seluruh jajarannya
15 November 2024 17:12 WIB
PLN dorong mahasiswa perguruan tinggi di Riau berinovasi kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB
Rasa autentik rempah khas Indonesia di Vientiane, Laos
15 November 2024 16:15 WIB
Presiden Prabowo sampaikan tekad Indonesia lakukan hilirisasi sumber daya
15 November 2024 15:25 WIB
Reses DPD RI ke Riau, harapkan BRK Syariah terus berkontribusi bagi masyarakat
15 November 2024 14:58 WIB
Erupsi Gunung Lewotobi, 29.323 penumpang di Soetta batal terbang
15 November 2024 14:42 WIB
PPN 12 persen, ekonom minta pemerintah agar buat kebijakan pro daya beli
15 November 2024 14:16 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB