Jakarta (ANTARA) - Pembalap Pramac Racing Jorge Martin meraih pole position di MotoGP Thailand 2023 di Sirkuit Buriram, Sabtu.
Martin menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Buriram, Sabtu, dengan catatan waktu satu menit 29,287 detik.
Catatan waktu yang diraih Martin tersebut menjadi catatan rekor lap tercepat dalam ajang yang berlangsung di sirkuit ini.
Sementara itu posisi kedua ditempati oleh pembalap Mooney VR46 Luca Marini yang mencatatkan waktu +0,138 detik atas Martin.
Di urutan ketiga diperoleh pembalap Aprilia Aleix Espargaro yang tampil cukup konsisten selama kualifikasi berlangsung.
Selanjutnya di urutan keempat ditempati Marco Bezzechi disusul Brad Binder di posisi kelima. Lalu di barisan kedua ditempati oleh Fransesco Bagnaia.
Lalu Alex Marquez yang menjadi pembalap tercepat di Q1 akan memulai balapan dari posisi ketujuh. Diikuti oleh sang kakak di belakang, yakni Marc Marquez, yang akan start dari posisi kedelapan.
Dilansir dari laman resmi MotoGP, Sabtu, berikut hasil kualfikasi MotoGP Thailand 2023:
1. Jorge Martin (Prima Pramac Ducati)
2. Luca Marini (Mooney VR46 Ducati)
3. Aleix Espargaro (Aprilia Racing)
4. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Ducati)
5. Brad Binder (Red Bull KTM)
6. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo)
7. Alex Marquez (Gresini Ducati)
8. Marc Marquez (Repsol Honda)
9. Maverick Vinales (Aprilia Racing)
10. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha)
11. Johann Zarco (Prima Pramac Ducati)
12. Augusto Fernandez (GASGAS Tech3 KTM )
13. Fabio Di Giannantonio (Gresini Ducati)
14. Raul Fernandez (RNF Aprilia)
15. Jack Miller (Red Bull KTM)
16. Takaaki Nakagami (LCR Honda)
17. Pol Espargaro (GASGAS Tech3 KTM)
18. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha)
19. Joan Mir (Repsol Honda)
20. Miguel Oliveira (RNF Aprilia)
21. Enea Bastianini (Ducati Lenovo)
Baca juga: Mario Aji ingin berusaha raih posisi grid baik demi taklukkan Moto3 Australia
Baca juga: Andrea Iannone resmi bergabung dengan Team GoEleven untuk WSBK 2024
Berita Lainnya
BPS catat harga gabah dan beras pada November mengalami penurunan
02 December 2024 16:27 WIB
BPBD catat ketinggian banjir rob sempat 40 centimeter pada Senin pagi
02 December 2024 16:18 WIB
BRK Syariah sabet penghargaan sebagai pionir digitalisasi pemerintah daerah
02 December 2024 16:15 WIB
Airlangga sebut inflasi dan pertumbuhan ekonomi landasan UMP 6,5 persen
02 December 2024 14:14 WIB
Pasukan Israel tak berhenti serang Lebanon selatan meski ada gencatan senjata
02 December 2024 13:34 WIB
Dietisien: Tempe merupakan produk nabati yang baik untuk jantung
02 December 2024 13:23 WIB
Kemenag tunggu undangan DPR soal pembahasan biaya penyelenggaraan haji
02 December 2024 12:47 WIB
Badan Gizi Nasional tinjau dapur penyedia makan bergizi di lanud
02 December 2024 12:34 WIB