Pekanbaru (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru melaporkan hasil pemantauan titik panas (hotspot) terbaru, Sabtu (23/9) di wilayah Sumatera terdapat 942 hotspot.
"Sebanyak 942 titik panas atau hotspot terpantau di wilayah Sumatera. Terbanyak di Sumatera Selatan 569 titik dan Lampung 299 titik," kata Forecaster BMKG Pekanbaru, Moh Ibnu A dalam keterangannya di Pekanbaru, Sabtu kemarin.
Ia menyebutkan sejumlah hotspot di Sumatera tercatat sebagai berikut Bengkulu 22 titik panas, Jambi 6 titik panas, Lampung 299 titik panas.
Selanjutnya, di Sumatera Barat sebanyak 7 titik panas, Sumatera Selatan 569 titik panas, Bangka Belitung 38 titik panas dan Riau 1 titik panas yakni di Kabupaten Indragiri Hulu.
Selain itu BMKG Stasiun Pekanbaru juga merilis prakiraan cuaca di Riau pada Sabtu (23/9) hujan dengan intensitas ringan hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin, hujan mengguyur Riau pada malam hingga dini hari.
"Hujan bersifat tidak merata hanya terjadi di sebagian wilayah Riau saja. Pada malam potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sejumlah wilayah Riau yakni di sebagian wilayah Kabupaten Rokan Hulu, Kampar, Kuantan Singingi, Indragiri Hulu, Bengkalis, Siak, Pelalawan, Kepulauan Meranti, Kota Dumai dan Kota Pekanbaru," katanya.
Pada dini hari potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Rokan Hilir, Kuantan Singingi, Bengkalis, Siak, Kepulauan Meranti dan Kota Dumai.
"Masyarakat perlu mewaspadai potensi hujan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang. Potensi tersebut dapat terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Bengkalis, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Kabupaten Kampar, Siak, Kuantan Singingi dan juga Kepulauan Meranti pada malam dan dini hari, " katanya.
Untuk suhu udara Riau hari ini berada di angka 21.0 – 34.0 °C dengan kelembaban udara 50 – 99 persen sementara arah angin berhembus ke tenggara – barat daya dengan kecepatan 10–30 km/jam.
Berita Lainnya
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB
Jokowi Jenguk Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Hasyim Muzadi
15 March 2017 11:05 WIB
Pemko Batu Alokasikan Rp4,3 Miliar Untuk Bantu Ibu Hamil
07 February 2017 10:50 WIB
Liburan Imlek, Pantai Selatbaru di Bibir Selat Malaka Dipadati Pengunjung
29 January 2017 21:40 WIB
Jalani Pemeriksaan Di Imigrasi Pekanbaru, TKA Ilegal Mengaku Stres
18 January 2017 16:55 WIB
Pelajar Sekolah Di Inhil Banyak Yang "Ngelem"
13 January 2017 6:15 WIB
Sejumlah Produk Kosmetik Dan Makanan Kadaluarsa Disita Pihak Polres Bengkalis
16 December 2016 23:15 WIB