Jakarta (ANTARA) - Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia Kementerian Luar Negeri RI Judha Nugraha mengatakan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Hong Kong telah mengeluarkan imbauan kepada warga negara Indonesia (WNI) agar waspada terhadap Topan Saola.
"KJRI Hongkong mengimbau para WNI untuk meningkatkan kewaspadaan dan berada di tempat yang aman serta memantau informasi dari otoritas Hongkong," kata Judha melalui pesan singkat, Jumat.
Dia menjelaskan bahwa Topan Saola diperkirakan akan melanda Hongkong pada 1-2 September. Selain angin kencang, katanya, Topan Saola juga berpotensi menyebabkan banjir di daerah sekitar pantai.
Kemlu RI juga menyediakan nomor-nomor kontak darurat yang dapat dihubungi WNI untuk meminta bantuan yakni otoritas Hongkong di 999 atau hotline KJRI Hongkong di nomor +85267730466.
Seperti diketahui, jumlah WNI yang berada di Hong Kong mencapai lebih dari 140.000 orang dengan 90 persen di antaranya merupakan pekerja migran.
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB