Pekanbaru (ANTARA) - Terhitung 15 Juni 2021 Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau berganti dari Yusri ke M Lutfi.
"Saya sudah ditugaskan di Riau kurang lebih 3,5 tahun, kini diamanahkan menjadi kepala OJK Sumatera Barat," kata mantan Kepala OJK Riau Yusri saat pisah sambut dengan sejumlah awak media di Pekanbaru, Kamis.
Yusri tidak lupa berterimakasih kepada semua rekan media yang sudah mendukung dirinya dalam pemberitaan di Riau.
Ia berharap hubungan baik selama ini bisa dilanjutkan bersama Kepala OJK Riau yang baru.
"Saya tidak akan dikenal oleh masyarakat Pekanbaru kalau bukan media yang membesarkan nama saya, terimakasih atas persahabatan selama ini," katanya haru.
Sementara itu Kepala OJK Riau yang baru M Lutfi ingin membangun komunikasi yang baik dengan media dan bersama-sama membantu pemerintah membangkitkan ekonomi masyarakat.
"Kita bangun literasi keuangan yang lebih bagus di masyarakat, agar industri keuangan kembali menggeliat," kata M Lutfi.
Seiring dengan pindahnya Yusri maka
pembina Forum Komunikasi Informasi Jasa Keuangan (FKIJK) Riau juga akan berganti.
Yusri yang menjabat kepala OJK sejak tahun 2017 tersebut akan digantikan oleh Muhamad Lutfi yang sebelumnya menjabat Deputi Direktur Departemen Pengawasan Bank Umum Kantor Pusat OJK.
Pada kesempatan tersebut Ketua FKIJK Riau yang juga merupakan Direktur Utama Bank Riau Kepri Andi Buchari menyampaikan ucapan terimakasih kepada Yusri atas kerjasama yang telah terjalin dengan baik selama ini.
"Kami atas nama segenap pengurus dan anggota FKIJK Riau menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Bapak Yusri atas dukungan, arahan dan juga interaksi selama ini yang sangat luar biasa yang telah kita lakukan bersama selama Pak Yusri mengemban amanah sebagai pimpinan OJK Riau," kata Andi.
Ia berharap dan berdoa semoga darma bakti dan juga segala upaya yang dilakukan Yusri sebagai pimpinan OJK Riau dicatat Allah sebagai Amal kebajikan.
"Kita berdoa Yusri dapat mengemban amanah dengan baik di tempat yang baru," tukas Andi.
Berita Lainnya
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB
Jokowi Jenguk Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Hasyim Muzadi
15 March 2017 11:05 WIB
Pemko Batu Alokasikan Rp4,3 Miliar Untuk Bantu Ibu Hamil
07 February 2017 10:50 WIB
Liburan Imlek, Pantai Selatbaru di Bibir Selat Malaka Dipadati Pengunjung
29 January 2017 21:40 WIB
Jalani Pemeriksaan Di Imigrasi Pekanbaru, TKA Ilegal Mengaku Stres
18 January 2017 16:55 WIB
Pelajar Sekolah Di Inhil Banyak Yang "Ngelem"
13 January 2017 6:15 WIB
Sejumlah Produk Kosmetik Dan Makanan Kadaluarsa Disita Pihak Polres Bengkalis
16 December 2016 23:15 WIB