Ini teknologi bayi tabung yang ditawarkan klinik Alpha

id klinik , bayi tabung

Ini teknologi bayi tabung yang ditawarkan klinik Alpha

Klinik Alpha punya teknologi bayi tabung yang canggih. (ANTARA/HO/

Pekanbaru (ANTARA) - Kemajuan teknologi dan juga fasilitas terkini membuat banyak klinik bayi tabung menawarkan tingkat keberhasilan yang tinggi, salah satunya adalah Alpha IVF Women’s Specialists, yang terletak di Kota Damansara, Malaysia.

Alpha IVF & Women’s Specialists telah menggunakan teknologi canggih, termasuk kecerdasan buatan (AI) dan Pengujian Genetik Pra-implantasi (PGT), yang mampu meningkatkan tingkat keberhasilan hingga 87,5 persen kehamilan klinis.

Angka ini jauh di atas rata-rata, menjadikan Alpha IVF salah satu pusat kesuburan terdepan di Asia Tenggara. Bagi pasangan yang mendambakan kehadiran buah hati, ini adalah kesempatan besar untuk mewujudkan impian menjadi orang tua.

Dr. Lam Wei Kian, Spesialis O&G dan Kesuburan dari Alpha IVF & Women’s Specialists, menyarankan setiap pasangan untuk melakukan pemeriksaan kesuburan terlebih dahulu. Pemeriksaan kesuburan ini sangat penting untuk memastikan perawatan yang diberikan sesuai dengan kondisi masing-masing pasangan, dan lebih efektif dalam meningkatkan peluang kehamilan.

“Bagi para pasangan yang ingin mendapatkan buah hati, sangat disarankan untuk melakukan pemeriksaan kesuburan. Untuk istri disarankan tes pengecekan cadangan telur, kondisi rahim, dan keseimbangan hormon. Dan untuk suami analisis sperma untuk menilai kualitas dan kuantitas sperma. Lakukan pemeriksaan ini setidaknya tiga bulan sebelum merencanakan program kehamilan," jelas dr. Lam.

Setelah hasil pemeriksaan kesuburan dianalisis, dokter akan merekomendasikan pengobatan yang paling sesuai. Di Alpha IVF, tersedia beberapa metode pengobatan infertilitas seperti ovulasi terjadwal. Pemantauan siklus ovulasi untuk menentukan waktu terbaik berhubungan intim dan meningkatkan peluang kehamilan.

IUI (Inseminasi Intrauterin). Penyisipan sperma yang diproses ke rahim saat ovulasi untuk meningkatkan peluang pembuahan.

IVFteknologi canggih yang menggabungkan telur dan sperma di laboratorium untuk menghasilkan embrio yang ditanamkan ke rahim.

Alpha IVF & Women’s Specialists juga mengunakan berbagai teknologi canggih yang dirancang untuk memberikan hasil optimal, diantara, PIEZO-ICSI, Teknologi penyuntikan sperma ke dalam sel telur asal Jepang ini memberikan proses lebih halus dan aman, mengurangi risiko kerusakan sel telur dan meningkatkan peluang pembuahan.

Kecerdasan buatan digunakan untuk menganalisis ribuan data embrio dan memilih yang berpotensi tertinggi untuk berhasil menjadi kehamilan, yang mampu meningkatkan tingkat keberhasilan.

Embryoscope+, inkubator canggih ini memungkinkan pemantauan embrio selama 24 jam tanpa gangguan, memastikan kondisi optimal untuk pertumbuhan embrio. Cryotec: Teknologi vitrifikasi ini memungkinkan pembekuan embrio dengan tingkat kelangsungan hidup 100% setelah pencairan, menjaga kualitas embrio untuk masa depan.

Teknologi ini baru dianugerahkan oleh Malaysia Book of Records untuk 100 persenPost Thaw Survival Rate bagi 10.000 blastosis.

Bagi pasangan yang ingin mendapatkan opsi kedua untuk perawatan kesuburan di luar negeri, bisa mendatangi Alpha IVF & Women’s Specialists yang hadir pada Malaysia Healthcare Expo di Pekanbaru, tanggal 27-29 September 2024 di Living World Mall.