Pekanbaru (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau mengumumkan pembukaan pendaftaran pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Riau pada Pilkada2024 selama tiga hari mendatang.
Ketua KPU Riau Rusidi Rusdan mengatakan, sejauh ini KPU Riau sudah siap menerima paslon yang akan datang mendaftar untuk menjadi kontestan pada Pilkada 2024.
"Mulai Selasa 27 Agustus KPU membuka pendaftaran paslon mulai pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB," kata Rusidi Rusdan di Pekanbaru, Senin.
Ia mengatakan sejauh ini tahapan tersebut sudah disosialisasikan ke semua unsur, seperti yang dilakukan pada24 Agustus lalu, KPU sudah melaksanakan GFD dengan mengundang partai politik dan pihak terkait lainnya, terkait penerimaan pendaftaran Paslon.
"Kami sudah menyampaikan kepada paslon agar mengajukan pembukaan akun Silon ke KPU. Karena sampai saat ini baru satu pembukaan akses Silon, dan sudah melaksanakan kegiatan gladi ," katanya.
Dikatakan, KPU Riau selalu menerima tim pasangan calon maupun partai politik yang berkonsultasi, kami juga selalu mengundang Parpol yang akan mencalonkan karena belum ada tim pasangan calon yang menyampaikan kepada KPU, jadi lebih intens komunikasi dengan parpol," urainya.
Diakui, hal itu tidak terkait dengan putusan MK apalagi pada tanggal 23 Agustus 2024 lalu, KPU Riau sudah mengumumkan pendaftaran sesuai dengan putusan MK nomor 60 dan 70 tahun 2024.
"KPU Riau cukup intens berkomunikasi dengan Parpol, termasuk juga menginformasi masa pemeriksaan kesehatan, sesuai dengan Juknis dilaksanakan satu hari setelah pendaftaran, ada verifikasi administrasi dilakukan terkait dengan syarat pencalonan dan syarat calon," rincinya.
Divisi Teknis dan Penyelenggaraan KPU Riau, Nahrwari menjelaskan bahwa pada saat pendaftaran akan dilakukan penyambutan ala Melayu yaitu Pasangan Calon (Paslon) akan sambut dengan silat dan tari penyambutan.
"Besok, itu tahapan pendaftaran dilakukan penyambutan dengan menampilkan budaya Melayu yaitu silat dan tari penyambutan. Ketua dan sekretaris akan menunggu di bawah, lalu paslon akan diberikan kalungan bunga, selanjutnya diarahkan ke lantai dua. Jumlah pengusung yang boleh masuk hanya 22 orang setiap paslon," katanya.
Berita Lainnya
KPU Dumai minta warga tunggu hasil resmi penghitungan suara
27 November 2024 14:44 WIB
Usai nyoblos, Anies Baswedan ajak masyarakat salurkan suaranya di Pilkada serentak
27 November 2024 9:03 WIB
KPU RI sebut distribusi logistik Pilkada 2024 di seluruh Indonesia terpantau aman
26 November 2024 14:13 WIB
Kapolres Bengkalis ingatkan masyarakat bijak menyaring informasi
24 November 2024 11:48 WIB
Sebanyak 1.168 peserta ikuti rapat konsolidasi persiapan pemungutan suara
17 November 2024 19:36 WIB
KPU dan Bawaslu Riau Sampaikan Aspirasi ke Kyai Mursyid Agar Lembaga Mereka Tidak Ad Hoc
12 November 2024 15:15 WIB
KPU Kuansing gelar simulasi pemungutan suara
10 November 2024 13:49 WIB
KPU segera berkoordinasi dengan pemerintah terkait rencana libur pada pilkada
09 November 2024 10:55 WIB