Pekanbaru (ANTARA) - Tanoto Foundation meraih penghargaan mitra pembangunan pendidikan oleh Balai Penjaminan Mutu Pendidikan BPMP Riau Tahun 2022 penghargaan diserahkan oleh Kepala BPMP Provinsi Riau Wisma Endrimon dan diterima Provincial Coordinator Tanoto Foundation Riau Dendi Satria Buana di Pekanbaru, Kamis (15/12), malam.
Dendi Satria Buana mengungkapkan atas nama Tanoto Foundation mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan. Penghargaan ini merupakan apresiasi dari BPMP dalam bentuk mitra kerjasama dalam memajukan pendidikan di Provinsi Riau. Ini membuktikan Tanoto Foundation terus berperan dalam peningkatan mutu pendidikan kepada mitra pendidikan.
“Terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada Tanoto Foundation, semoga pemberian anugerah ini, dapat memberikan motivasi dalam meningkatkan mutu pendidikan dan melahirkan inovasi serta praktik baik yang lebih baik lagi,” ucapnya.
Tanoto Foundation melalui Program PINTAR bertujuan untuk meningkatkan pendidikan dasar di Indonesia dengan memperbaiki kualitas pengajaran dan kepemimpinan sekolah. Tanoto Foundation bekerja sama dengan mitra sekolah di 25 kabupaten di lima provinsi dalam menciptakan pusat pelatihan lokal dan regional. Yayasan juga bermitra dengan pemerintah, lembaga pelatihan guru, dan asosiasi untuk menyebarkan praktik terbaik dalam pembelajaran.
Kepala BPMP Wisma Endrimon menyampaikan selamat kepada Tanoto Foundation yang mendapatkan penghargaan pada ajang tersebut, ia mengatakan, “ ini bentuk mitra kerjasama yang baik selama ini, ini juga bentuk pertemanan yang saling mendukung untuk peningkatan mutu pendidikan di Provinsi Riau dan kami mengharapkan kemitraan kita terjalin semakin baik,” ucapnya.
“BPMP Riau berperan wujudkan peningkatan pendidikan bersama-sama mitra dan pemerintahan daerah. Bersama Tanoto Foudation langkah satu agar sekolah mencapai mutu pendidikan,” sambungnya.
Di kesempatan yang sama, kepala BPMP juga memberikan penghargaan kepada perangkat daerah Kabupaten/Kota dengan tujuh kategori penghargaan antara lain; Dukungan Pemerintah Daerah Terhadap Penyelenggaraan Program Sekolah Penggerak. Dukungan Pemerintah Daerah dalam mendukung Kebijakan Kemendikbudristek pada Penganggaran Pendidikan. Dukungan Pemerintah Daerah terhadap Pengelolaan Dana BOS/BOP. Komitmen Pemerintah Daerah dalam Pelaksanaan PMO Program Sekolah Penggerak. Kabupaten/Kota Pelaksana ANBK SD Tahun 2022 secara mandiri. Pemanfaatan Platform Rapor Pendidikan Dalam Pelaksanaan Perencanaan Berbasis Data Satuan Pendidikan Jenjang PAUD, SD Dan SMP serta Kategori Penghargaan Kabupaten/Kota Pelaksana Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM).