Kafilah Bengkalis raih juara 2 dan 3 di final fahmil qur'an

id mtq riau,kabupaten bengkails,kafilah bengkalis,fahmil quran

Kafilah Bengkalis raih juara 2 dan 3 di final fahmil qur'an

Kafilah Kabupaten Bengkalis harus puas berada di posisi kedua untuk regu putri dan peringkat ketiga untuk regu putra pada MTQ ke43 Riau. (ANTARA/HO-Diskominfotik)

Bengkalis (ANTARA) - Babak final Cabang Fahmil Qur’an Beregu dalam perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-43 tingkat Provinsi Riau tahun 2025 telah resmi diselesaikan pada Selasa (1/7). Kompetisi yang berlangsung di Aula Lantai 3 Gedung Rektor IAIN Datuk Laksemana Bengkalis ini mempertemukan empat regu terbaik dari berbagai kabupaten/kota di Riau.

Kafilah Kabupaten Bengkalis harus puas berada di posisi kedua untuk regu putri dan peringkat ketiga untuk regu putra. Meski tak berhasil menyabet juara pertama, pencapaian ini tetap diapresiasi sebagai hasil kerja keras dan dedikasi yang tinggi dari para peserta.

Pada kategori putri, regu Fahmil Qur’an dari Bengkalis berhasil mengumpulkan 1.005 poin. Mereka harus mengakui keunggulan regu asal Kota Pekanbaru yang tampil impresif dan meraih 1.260 poin. Sementara posisi ketiga diraih Kampar dengan 745 poin, dan Pelalawan berada di posisi keempat dengan 440 poin.

Sedangkan di kategori putra, tim Bengkalis mengantongi 715 poin, tertinggal dari regu unggulan dari Kuantan Singingi (Kuansing) yang sukses menjadi juara pertama dengan perolehan 1.010 poin. Juara dua diraih Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dengan 910 poin, sementara Kampar kembali berada di posisi keempat dengan 590 poin.

Ketua Bidang Pelatihan/Pembinaan Kafilah Bengkalis, H. Imam Hakim menyatakan kebanggaannya atas perjuangan para peserta. Ia menegaskan bahwa seluruh peserta telah memberikan penampilan terbaik mereka sepanjang perlombaan, meskipun belum mampu meraih gelar juara utama.

“Kita sangat mengapresiasi para peserta yang telah sangat gigih mempersiapkan diri dan menampilkan yang terbaik. Prestasi ini tetap patut kita syukuri walau belum menjadi juara pertama,” ujar Imam Hakim yang juga merupakan dosen di IAIN Datuk Laksemana Bengkalis.

Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada para pelatih dan pendamping yang telah mendampingi serta membina para peserta dengan sepenuh hati hingga mampu bersaing di babak final.

“Semua sudah berupaya maksimal dengan kerja keras dan dedikasi tinggi. Semoga ini menjadi motivasi untuk kita lebih baik lagi di masa mendatang,” pungkasnya.

Hasil ini menjadi refleksi dan evaluasi penting bagi Kafilah Bengkalis untuk terus memperkuat program pembinaan, agar dapat meraih hasil yang lebih optimal pada MTQ mendatang di tingkat provinsi maupun nasional.

Pewarta :
Editor: Afut Syafril Nursyirwan
COPYRIGHT © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.