Hari Oeang ke-78, KPP Pratama Pangkalan Kerinci gelar donor darah

id pajak riau,kpp pratama, pangkalan kerinci,djp riau

Hari Oeang ke-78, KPP Pratama Pangkalan Kerinci gelar donor darah

Salah satu pegawai KPP Pratama Pangkalan Kerinci usai mendonorkan darahya. (ANTARA/HO-KPP Pratama)

Pangkalan Kerinci (ANTARA) - Dalam rangka memperingati Hari Oeang ke-78 tahun 2024, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Pangkalan Kerinci mengadakan kegiatan donor darah di Aula KPP Pratama Pangkalan Kerinci, Selasa (15/10). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kementerian Keuangan untuk berkontribusi kepada masyarakat dan mendukung kesehatan umum.

Kepala KPP Pratama Pangkalan Kerinci Nugroho Nurcahyonojuga menyempatkan untuk mendonorkan darahnya yang menunjukkan komitmen dalam membantu sesama. Sejumlah pegawai di lingkungan KPP Pratama Pangkalan Kerinci juga aktif berpartisipasi guna mencerminkan semangat solidaritas.

"Kegiatan donor darah ini diselenggarakan sebagai wujud penerapan nilai-nilai Kementerian Keuangan, yang bertujuan untuk berkontribusi bagi kemanusiaan dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat langsung bagi mereka yang membutuhkan, terutama dalam situasi darurat medis," kata Nugroho.

Kegiatan ini terselenggara berkat kerja sama antara KPP Pratama Pangkalan Kerinci dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pelalawan, yang turut menyediakan fasilitas dan tenaga medis yang dibutuhkan selama proses donor.

"Kami berharap melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, kesadaran untuk berbagi dan peduli terhadap sesama dapat meningkat," lanjutnya.

Pentingnya darah dalam menyelamatkan nyawa menjadi fokus utama, dan kegiatan ini juga berperan dalam meningkatkan sinergi dan kerja sama di antara pegawai KPP Pratama Pangkalan Kerinci.

Penulis: Dina Rizqy Evilya Putri