Pekanbaru (ANTARA) - Sejumlah warga Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar berharap agar pembangunan jembatan layang atau fly over yang berada di persimpangan Jalan HR Soebrantas dan Garuda Sakti dapat direalisasikan lantaran sering terjadi kemacetan parah.
Salah seorang Warga Pekanbaru, Yusuf (35) mengatakan kemacetan itu sangat mengganggu aktifitasnya sehari-hari. Apalagi ruas jalan nasional ini juga sering dilintasi truk-truk besar sehingga memperburuk kemacetan di sana. Solusi satu-satunya harus dibangun jembatan layang.
"Kalau sudah macet, itupun mobil-mobil tidak ada yang mau ngalah. Akhirnya kadang-kadang tidak bergerak sama sekali, apalagi kalau hujan. Kondisinya sudah macet parah" kata Yusuf yang berprofesi sebagai pedagang tersebut.
Warga Pekanbaru lainnya, Nita (21) mengatakan belakangan ini sudah mulai tertib karena sudah dipasang traffic light di perempatan itu. Artinya, untuk sementara waktu lampu merah yang dipasang itu sangat berguna mengurai kemacetan.
"Belum lama ini saya lewat di sana sudah mulai lancar arusnya. Ini solusi jangka pendeknya, tapi fly over tetap dibutuhkan untuk solusi jangka panjang," ucap mahasiswa salah satu perguruan tinggi negeriini.
Sorotan lainnya datang dari Warga Kampar, Solihin (40). Pria yang berprofesi sebagai guru itu sering merasakan kemacetan saat pergi dan pulang mengajar lantaran rumahnya berlokasi di Rimbo Panjang, Kampar, sementara tempat dia mengajar berlokasi di Pekanbaru.
"Setiap hari saya lewat di sini. Kalau ada rencana pembangun fly over saya sangat menyambut baik, kalau bisa secepat mungkin dibangun," kata dia.
Mereka berharap agar Pemerintah secepatnya membangun infrastruktur jalan ini karena memang sangat dibutuhkan. Jika direalisasikan, mereka sangat bersyukur dan senang.
Sebagai informasi, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau telah mengusulkan pembangunan fly over di Jalan Garuda Sakti, ke pemerintah pusat dengan menggunakan dana APBN. Saat ini Pemprov sedang membahas pembebasan lahan di sekitar lokasi dengan Pemko Pekanbaru.
Berita Lainnya
Desain jembatan layang Simpang Garuda Sakti masih tunggu arahan pusat
29 January 2023 16:52 WIB
Rencana pembangunan flyover Garuda Sakti, Sugeng minta Pemprov libatkan Pemko soal pembebasan lahan
23 May 2022 18:26 WIB
Sepeda motor vs truk di Pekanbaru, korban tewas di tempat
30 March 2022 20:49 WIB
DPRD Riau dukung Pemprov lobi pusat bangun jembatan layang HR Subrantas-Garuda Sakti
29 October 2021 21:16 WIB
Kebakaran di Garuda Sakti berhasil dipadamkan, warga dengar lima ledakan
18 October 2021 16:21 WIB
BPJS Ketenagakerjaan Sumbar-Riau Bantu Alat Tulis MDTA Babussadah Garuda Sakti
31 October 2018 18:00 WIB
Ada 5 Lobang Besar, Jalan Garuda Sakti Pekanbaru Rawan Kecelakaan
25 February 2017 22:00 WIB
Halte Bus Garuda Sakti 2 Tidak terawat
15 November 2016 21:05 WIB