Jakarta (ANTARA) - Aktris Lee Yoo Bi dikonfirmasi akan membintangi film romansa berjudul "Love Affair" karya sutradara Lee Jung Seob, yang menceritakan tentang pasangan yang berkencan hingga putus di New York, dikutip dari Soompi, Rabu.
Salah satu dari mereka kembali ke New York untuk menghidupkan kembali kenangan itu, alih-alih merasakan sakit hati atas perpisahan mereka. Kemudian dalam perjalanannya, dia menemukan cinta baru.
Baca juga: Sineas Ridley Scott konfirmasi serial televisi "Blade Runner" dan "Alien"
Dalam film tersebut, Lee Yoo Bi berperan sebagai Song Yoo Hwa, seorang artis yang memiliki cita-cita tinggi. Pemeran utama pria yang akan menjadi lawan mainnya digambarkan sebagai 'bintang Hallyu generasi berikutnya', namun namanya belum diumumkan.
"Love Affair" akan menjadi film romansa ketiga yang digarap Lee Jung Seob setelah "Lost in Love" dan "Romantic Island".
Baca juga: Mau kembangkan Intellectual Property? Ini kiat dari sutradara film animasi "Nussa"
Lee Jung Seob mengatakan, melalui film tersebut, dia ingin menunjukkan sisi dewasa Lee Yoo Bi yang tersembunyi.
"Aku ingin menunjukkan sisi dewasa yang tersembunyi dari aktris Lee Yoo Bi. Sebelumnya, dia selalu menunjukkan sisi yang polos," katanya.
Syuting film "Love Affair" akan dilakukan sepenuhnya di New York mulai awal tahun 2022.
Baca juga: Febby Rastanty akui senang beradu akting dengan Dikta di film "Love of Fate"
Baca juga: Martin Scorsese berencana akan sutradarai film biopik baru
Berita Lainnya
Menag akan batasi perjalanan dinas seluruh jajarannya
15 November 2024 17:12 WIB
PLN dorong mahasiswa perguruan tinggi di Riau berinovasi kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB
Rasa autentik rempah khas Indonesia di Vientiane, Laos
15 November 2024 16:15 WIB
Presiden Prabowo sampaikan tekad Indonesia lakukan hilirisasi sumber daya
15 November 2024 15:25 WIB
Reses DPD RI ke Riau, harapkan BRK Syariah terus berkontribusi bagi masyarakat
15 November 2024 14:58 WIB
Erupsi Gunung Lewotobi, 29.323 penumpang di Soetta batal terbang
15 November 2024 14:42 WIB
PPN 12 persen, ekonom minta pemerintah agar buat kebijakan pro daya beli
15 November 2024 14:16 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB