Tidak ada penambahan kasus COVID-19 di Inhu

id Tidak ada tambahan kasus COVID-19,Vaksin inhu, inhu

Tidak ada penambahan kasus COVID-19 di Inhu

Jawalter S. (ANTARA/dok)

Rengat (ANTARA) - Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Indragiri HuluJawalter S menyebutkan tidak ada penambahan kasus terbaru yang terdata di Dinas Kesehatan setempat pada Rabu (13/10)..

"Ini menunjukkan adanya peran aktif semua pihak dalam memutus mata rantai penyebaran virus berbahaya itu," katanya.

Jawalter juga menyebutkan, terhitung Rabu, 13 Oktober 2021, nol kasus terbaru COVID-19 disejumlah kecamatan. Namun demikian, masyarakat tidak boleh lengah, tetap waspada, jaga kesehatan dengan tetap memakai masker, menjaga jarak aman dan menjauhi kerumunan sebagaimana amanah Bupati Indragiri Hulu.

Bahkan, Bupati berharap kondisi pandemi COVID-19 segera berakhir agar masyarakat kembali dapat beraktivitas dengan baik. Karena, akibat COVID-19 ini, mempengaruhi ekonomi keluarga masyarakat.

"Upaya pemerintah, tetap melaksanakan vaksin secara optimal," sebutnya.

Ada 25.000 dosis vaksin yang baru masuk ke Inhu segera dimanfaatkan setelah didistribusikan ke sejumlah Puskesmas. Karena, target 336.209 orang sasaran vaksinasi harus tercapai. Sedangkan total yang sudah vaksin dosis 1,2,3 jumlahnya beragam.

Berdasarkan data terbaru yang sudah vaksinasi dosis 1 berjumlah 84.797 orang, total vaksinasi dosis 2 berjumlah 53.100 orang, vaksinasi dosis 3 berjumlah 1.288 orang.

Total itu, untuk sasaran SDM Kesehatan 1.968 orang, sasaran petugas publik sebanyak 22.410 orang. Untuk sasaran lansia sebanyak 21.012 orang, sasaran masyarakat umum dan rentan sebanyak 241.445 orang dan sasaran remaja sebanyak 49.374 orang.