Rengat (ANTARA) - Aparat Satreskrim Polres Indragiri Hulu membekuk dua pembobol rumah di Kelurahan Pematang Reba, di tempat yang berbeda. Tersangka telah diamankan beserta sejumlah barang bukti.
Tersangka AMD (24) dan MST (26) yang kerap meresahkan masyarakat karena ulahnya melakukan pencurian dengan pemberatan (curat) digelandang tanpa perlawanan.
"Mereka diamankan setelah tim bergerak cepat, menyisir sejulah temapt yang dicurigai," kata Kapolres Indragiri Hulu AKBP Efrizal melalui PS Paur Humas AIPDA Misran di Rengat, Selasa.
Pelaku AMD alias Bibi (24) warga jalan Raya Rengat - Pematang Reba, ditangkap disebuah warnet di Rengat Barat, Senin (23/11) sekitar pukul 20.00 WIB. Sedangkan MST alias Kikim (26) warga Desa Pekan Heran diringkus disalah satu cucian kendaraan bermotor, Selasa (24/11) sekitar pukul 04.00 WIB.
Kasus Curat itu terjadi Minggu (22/11) sekira pukul 03.00 WIB. Keterangan korban, Kasmiati (53) warga perumahan Pematang Reba Permai blok A, Rengat Barat, bahwa dirinya bangun tidur pukul 04.00 WIB. Ketika itu, tidak ditemukan lagi smartphone merek Samsung galaxy J4 yang diletakkan diatas kasur.
"Selain handphone, korban juga kehilangan 1 tas berwarna merah yang berisi uang tunai dan sejumlah kartu identitas, ATM, kartu BPJS, STNK mobil," ujarnya.
Ketika ingin membersihkan rumah, korban langsung menuju dapur dan melihat pintu belakang sudah terbuka, bahkan ada bekas congkelan benda keras. Atas kejadian tersebut Korban langsung melaporkan peristiwa itu ke Polres.
Setelah menerima laporan korban, tim Jatanras segera melakukan penyelidikan. Pada Senin (23/11) sekitar pukul 15.00 WIB, tim telah mendapat informasi identitas para pelaku. dan langsung bergerak cepat.
Akhirnya, kedua pelaku berhasil diamankan, setelah di introgasi, tersangka mengakui perbuatannya.
Baca juga: Anak tukang becak ini berhasil jadi polisi