Mengubah krisis menjadi peluang bisnis

id rapp, sabun eukaliptus,hand sanitizer

Mengubah krisis menjadi peluang bisnis

Direktur RGE, Anderson Tanoto memperlihatkan bibit eukaliptus setelah meresmikan KTC Lab di PT RAPP, Pangkalan Kerinci. (ANTARA/HO-RAPP)

 Pekanbaru (ANTARA) - Rizal, pria asal Kerinci, Kabupaten Pelalawan itu benar-benar jeli. Di saat sebagian besar orang mengeluhkan krisis akibat pandemi, dia justru berhasil mengubahnya menjadi sumber rezeki.

Rizal memberanikan diri untuk membuka usaha pembuatan sabun berbahan dasar daun eukaliptus. Keberanian itu muncul setelah dia mendapat pelatihan dari Community Development PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) pada Juli 2019.

Oktober 2019, Rizal mulai memproduksi sabun. Beragam tantangan mulai dari persaingan hingga memahami pasar, ia hadapi dengan kekuatan hati. Prinsip Rizal sederhana, sabun hanyalah soal konsistensi. Dia pun membuka CV Euca Mitra Andalan hingga mengantongi izin edar Perusahaan Rumah Tangga Alat Kesehatan (PKRT).

Produk sabun Rizal langsung diterima pasar. Terlebih, di saat pandemi seperti ini membuat permintaan sabun meningkat pesat.

Dengan dukungan modal dan dibantu pemasaran oleh Community Development, produk sabun tangan cair eucaliptus dan hand sanitizerproduksi Euca Mitra Andalan membukukan omzet dari Rp2 jutaan di awal produksi naik hingga 1400 persen pada Mei 2020. Kini Rizal terus mencari formula baru memanfaatkan krisis untuk memperbesar bisnis.

Rizal sendiri memilih eukalipitus karena mudah ditemukan. PT RAPP membibitkan dan menanam sendiri pohon eukaliptus sebagai bahan baku kertas. Daunnya tidak dimanfaatkan itu bisa dimanfaatkan menjadi sabun. Kandungan senyawa kimia pada daun eukaliptus ini secara ilmiah terbukti dapat berperan sebagai anti bakteri.

Community Development turut membantu memasarkan produk sabun tangan dan hand sanitizer produksi Euca Mitra Andalan lewat aplikasi e-commerce atau online shop Toko Andalan. Fei, CD officer mengungkapkan pihaknya siap memperluas penerima manfaat agar bisa membantu perekonomian masyarakat Pangkalan Kerinci.