Jakarta (ANTARA) - Hal yang banyak dinanti warganet telah tiba. Akses para pengguna Internet seluler ke platform media sosial mulai membaik setelah Kementerian Komunikasi dan Informatika mengumumkan warganet dapat kembali menggunakan Internet secara lancar.
"Selamat menggunakan Internet dengan lancar tanpa hambatan kembali ya. Mari gunakan ruang siber ini untuk hal-hal yang positif saja," kata Kominfo melalui akun Twitter resmi @kemkominfo.
Pantuan Antara di aplikasi WhatsApp, pengguna sudah bisa mengirimkan pesan berupa gambar, video dan berkas (file) secara lancar dan askses penuh mulai sekitar pukul 13.30 WIB. Bukan hanya mengirimkan, pengguna juga bisa mengunduh gambar, video dan berkas digital.
Semula, akses itu belum merata ke semua pengguna. Sejumlah pengguna seluler XL dan Indosat sudah bisa mengakses konten gambar dan video. Tapi, pengguna Telkomsel belum.
Beberapa saat kemudian, para pengguna Telkomsel menyatakan telah dapat mengakses konten foto dan video di pesan instan dan media sosial secara penuh.
Facebook juga sudah dapat diakses melalui web dan aplikasi. Laman Kabar Berita (news feed) sudah menampilkan unggahan berupa foto dan video, tidak seperti sebelumnya yang hanya menampilkan status berupa tulisan ketika pembatasan akses media sosial diberlakukan.
Berita Lainnya
Polsek Mandau minta pemuda tidak terprovokasi isu di medsos
25 October 2024 13:32 WIB
Polsek Pelabuhan Dumai ingatkan masyarakat bijak gunakan medsos
18 October 2024 12:57 WIB
Live di medsos bikin UMKM di kebun sawit Rohil raup belasan juta
16 October 2024 18:55 WIB
Polantas Polresta Pekanbaru ajak siswa bijak gunakan medsos
16 October 2024 12:33 WIB
Polisi ajak warga penuhi medsos dengan konten positif
15 October 2024 10:36 WIB
Sampaikan pesan pilkada damai di Desa Bokor, Kapolsek : Hindari ujaran kebencian di medsos
21 September 2024 10:59 WIB
Gerindra jawab soal susunan kabinet Prabowo-Gibran yang banyak beredar di medsos
31 August 2024 11:19 WIB
Indonesia Indicator: "Bullying" terhadap anak paling sering muncul di medsos
27 July 2024 15:31 WIB