Mengejar Mimpi dengan Beasiswa

id mengejar mimpi, dengan beasiswa

Mengejar Mimpi dengan Beasiswa

(Antarariau.com) - Pendidikan merupakan hal yang penting bagi setiap manusia. Pendidikan yang baik dapat meningkatkan pengetahuan, keterampilan, perilaku, dan kesejahteraan sesorang. Pendidikan juga membentuk sumber daya manusia yang intelek dan berkualitas. Mendukung hak tersebut, PT. Riau Andalan Pulp and Paper (PT RAPP) konsisten memberikan beasiswa pendidikan kepada masyarakat setempat.

Resi Wilinsih yang berasal dari Desa Gunung Sahilan, Kabupaten Kampar, Riau ini akhirnya bisa kuliah di perguruan tinggi melalui beasiswa yang ia peroleh dari PT RAPP setelah menjalani beberapa kali tes, Resi langsung dinyatakan lulus dan berhak melanjutkan pendidikan ke Akademi Teknik Pulp dan Kertas (ATPK) Bandung.

Saya sangat bersyukur bisa mendapatkan beasiswa dari PT RAPP, kata Resi.

Pentingnya pendidikan bagi Resi, ia ingin membuat hidup keluarganya menjadi lebih baik. Bapaknya adalah seorang petani dengan penghasilan Rp 1,5 juta per bulan, sementara sang ibu adalah ibu rumah tangga. Kondisi ini yang membuat Resi ingin mendapatkan pendidikan tinggi dan pekerjaan lebih baik, agar keluarganya lebih sejahtera.

Salah satu syarat beasiswa tersebut adalah lulusan IPA di SMA, sementara saya kan lulusan SMK jurusan Kimia. Tapi kata panitia, gapapa coba saja dulu. Jadi saya kirim formulirnya dan ternyata lulus seleksi dokumen, ujar Resi, 22 tahun.

Resi menyelesaikan pendidikan D3 dari ATPK pada 2015 lalu. Ia langsung bekerja di Departemen Teknis PT RAPP sebagai Teknisi Pulp yang bertanggung jawab untuk melakukan kontrol kualitas.

Saya menikmati pekerjaannya di PT RAPP, karena saya memang menyukai bidang teknik dan kimia. Semoga dapat melanjutkan pendidikan di bidang kimia dan teknik industri dalam waktu dekat, karena saya ingin menjadi seseorang yang bermanfaat bagi orang lain dan lingkungan, harap Resi lagi.

Sejak tahun 1999 hingga 2016, 65 beasiswa pendidikan diberikan kepada lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) setempat untuk melanjutkan ke jenjang Diploma Akademi Teknologi Pulp dan Kertas (ATPK) Bandung.