Dua Pecatur Sumbar Berpeluang Raih Kemenangan

id dua, pecatur sumbar, berpeluang raih kemenangan

 Dua Pecatur Sumbar Berpeluang Raih Kemenangan

Belitung, (Antarariau.com) - Dua pecatur Sumatera Barat (Sumbar) berpeluang meraih kemenangan pada babak pertama pertandingan cabang olahraga catur pada ajang Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera 2015 di Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Rabu.

Sekretaris Umum Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sumbar, Nofri Sastera di Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Rabu, mengungkapkan dua pecatur yang diprediksi meraih kemenangan yakni Ruby Tamono dan Reza Fajar Nugraha MN yang akan turun pada nomor perorangan catur kilat.

"Melihat peta kekuatan, dan aduan yang sudah ditetapkan, dua pecatur itu diprediksi mampu meraih kemenangan," katanya.

Ruby katanya akan berhadapan dengan pecatur Sumatera Utara Roy Charles, sedangkan Reza akan memulai persaingan dengan menghadapi pecatur Riau, Hardian Anwar. Pada ajang Porwil IX itu, catur kilat akan berlangsung dengan sistem Swiss sembilan babak.

Meskipun berpeluang besar meraih kemenangan dibabak pertama, namun Nofri tetap menekankan kepada pecatur Sumbar, untuk tetap fokus selama pertandingan.

"Diatas kertas memang kami kuat, namun apapun bisa terjadi dalam pertandingan, ini yang harus yang diperhatikan setiap pecatur," katanya.

Ia menambahkan, pada nomor catur kilat perorangan, persaingan untuk merebut medali emas sangat ketat, hal itu ditandai dengan keikutsertaan pecatur-pecatur yang sudah memiliki nama dan berelorating tinggi seperti, Kasmiran (Sumsel), Zulkhairi (Aceh), Hendri Gere (Lampung), Hudallah (Jambi) dan banyak nama top lainnya.

Selain mempertandingkan catur kilat perorangan, hari pertama perburuan medali emas olahraga asah otak juga mempertandingan catur kilat beregu. Pada nomor beregu, tim Sumbar kemungkinan besar akan menurunkan susunan pemain Yusra MS, MN di meja satu, Agung AFP di meja dua, Roy Hendra meja tiga dan Amli MP di meja empat. Sedang Mei Afrizal di catur kilat ini menjadi cadangan.