Pekanbaru (ANTARA) - Dua aparatur sipil negara (ASN) di Kantor Imigrasi Pekanbaru menjadi sorotan setelah dipergoki pasangan sah mereka saat berduaan dalam mobil di Jalan HR Soebrantas, Kecamatan Bina Widya, Kota Pekanbaru, Ahad (16/2).
Peristiwa ini terekam dalam video yang viral di media sosial. Dihimpun Antara Riau, Senin dalam media sosial,seorang perempuan berinisial KO, istri dari ASN pria berinisial AN terlihat menghadang mobil yang ditumpangi suaminya bersama seorang ASN perempuan berinisial RA. Suami RA, yakni OI, juga berada di lokasi dan ikut menghadang kendaraan tersebut.
Kericuhan terjadi setelah KO menuding suaminya telah berbohong dengan alasan dinas ke Pelalawan, namun justru ketahuan pergi ke Bukittinggi bersama RA.
“Katanya kau pergi ke Pelalawan sama Kakanwil. Rupanya kau pergi sama cewek ke Bukittinggi. Otak kau di mana? Anak kau berdua menunggu di rumah!," teriak KO dalam video yang beredar.
Kedua ASN yang diduga berselingkuh menolak keluar dari mobil dan berusaha meninggalkan lokasi.
Namun, pasangan sah mereka terus menghadang. Situasi semakin memanas hingga akhirnya istri sahnya memecahkan kaca mobil bagian kanan menggunakan batu.
Keributan ini menjadi perbincangan luas di media sosial, dengan banyak warganet mengecam tindakan ASN tersebut.