Pangkalan Kerinci (ANTARA) - PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) menyerahkan bantuan 3.000 bibit pohon kelor kepada Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pelalawan dalam upaya mendukung program penghijauan dan meningkatkan kesehatan masyarakat.
Menanam pohon kelor, selain bisa menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan sehat, daunnya juga bisa dikonsumsi. Kandungannya berisi nutrisi dan senyawa yang dibutuhkan tubuh, seperti antioksidan, vitamin, asam amino esensial, anti-inflammatory, dan senyawa lainnya.
Sekretaris DLH Pelalawan Awaludin menyampaikan apresiasi kepada manajemen RAPP, yang terus berperan aktif menjaga lingkungan yang lestari dan berkelanjutan.
"Kami menyambut baik atas kontribusi yang luar biasa, serta komitmen yang konsisten dari perusahaan dalam mendukung berbagai program pemerintah daerah," ucapnya.
Lanjutnya, ribuan bibit yang diterima hari ini berencana akan ditanam di berbagai lokasi strategis di seluruh Kabupaten Pelalawan.
"Untuk yang sekarang kita akan tanam di Kecamatan Pangkalan Kuras, ada tiga desa yaitu Desa Meranti, Desa Harapan Jaya dan Desa Sialang Indah," jelas Awaludin.
Pelalawan baru-baru ini juga mendapatkan penghargaan Swasti Saba Kabupaten/Kota kategori Padapa atau penghargaan Kota Sehat dari Kementrian Kesehatan.
Stakeholder Relations (SHR) Manager RAPP Mabrur mengatakan bantuan ini bertujuan untuk memperkuat dan mendukung program penghijauan yang telah dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten Pelalawan. Pohon kelor dipilih karena manfaatnya yang holistik, tidak hanya bagi lingkungan, tetapi juga kesehatan masyarakat.
"Dengan bantuan ini, komitmen kami untuk menjadi mitra yang aktif dalam mendukung visi dan misi pembangunan berkelanjutan Pemerintah Kabupaten Pelalawan. Kami percaya bahwa langkah-langkah kecil ini dapat memberikan dampak besar dan menciptakan perubahan positif bagi lingkungan dan masyarakat sekitar," jelas Mabrur.
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB