Pekanbaru, (Antarariau.com) - Pemerintah Kota Pekanbaru bekerjasama dengan Rumah Sakit Jiwa Tampan menggelar razia terhadap orang gila yang berkeliaran di wilayah itu guna menciptakan ketertiban umum.
"Keberadaan orang gila berkeliaran ini dikeluhkan warga," kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Pekanbaru, Zulfahmi Adrian, di Pekanbaru, Kamis.
Razia orang gila tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut dari laporan masyarakat yang semakin resah akan kehadiran orang gila yang banyak berkeliaran di Kota Pekanbaru.
Kondisi ini dinilai meresahkan, bahkan rawan keamanan dan ketertiban, serta merusak wajah kota. Karena mereka sering nongkrong di emperan toko, persimpangan lampu merah dan tempat fasilitas umum lainnya.
Karena itu ia menuturkan, pihaknya akan terus melakukan razia hingga semua orang gila yang berkeliaran diamankan dan dimasukkan ke RSJ untuk diobati.
Untuk razia kali ini terangnya, pihaknya berhasil mengamankan satu warga gila yang dilaporkan masyarakat telah menggangu kenyamanan.
"Orang gila yang kami amankan kini sudah diantar ke RSJ," katanya.
Berbicara target kawasan razia, ia mengatakan, pihaknya tidak menfokuskan pada satu kawasan saja. Akan tetapi menyebar.
"Selain menerima laporan warga, kami juga patroli keliling," ungkapnya. Zulfahmi.
Diakui pihaknya sudah sering mengamankan orang gila, namun selalu saja datang orang baru lagi. Ada kemungkinan bukan hanya warga Pekanbaru.
"Ini masih kita pelajari apa orang gilanya asli Pekanbaru atau dari luar," katanya.
Nantinya mereka akan didata, jika memang itu bukan penduduk asli Pekanbaru alias pendatang Pemko akan melakukan koordinasi apakah akan dikembalikan kekeluarganya didaerah asal.
Selain razia gepeng, pihaknya juga akan menggelar razia tempat hiburan dan minuman keras. Apalagi ini sudah mendekati bulan Puasa.
"Kami akan lebih intensifkan lagi menggelar razia agar nanti bulan puasa bisa dijalankan dengan khusuk," katanya.