
Inter Milan tekuk Parma dengan skor 3-1

Jakarta (ANTARA) - Kesebelasan Inter Milan merengkuh tiga poin saat menjungkalkan Parma 3-1 di kandang pada giornata ke-15 Serie A 2024/25 di Guiseppe Meazza, Sabtu (7/12).
Nerazzurri membuka gol oleh Federico Dimarco. Lalu menambah dua gol di babak kedua lewat Nicolo Barella dan Marcus Thuram.
Kasihan, Parma hanya mampu memperkecil ketertinggalan melalui gol bunuh diri Matteo Darmian.
Tambahan tiga poin ini membuat skud asuhan Simone Inzaghi berada di urutan ketiga dengan 31 poin.
Poin mereka sama dengan Atalanta di urutan kedua dan tertinggal satu poin dari Napoli di puncak. Sementara, Parma berada di urutan ke-12 dengan meraih 15 poin, demikian yang dilansir laman resmi Liga Italia.
Pewarta : Hendri Sukma Indrawan
Editor:
Riski Maruto
COPYRIGHT © ANTARA 2026

