Pekanbaru (ANTARA) - Komunitas Juru Sembelih Halal (Juleha) cabang Pekanbaru menggelar pelatihan juru sembelih halal hewan kurban dan unggas di Kota Pekanbaru, Sabtu.
Ustadz Yono, selaku pemilik Taman Wisata Alam Mayang sekaligus penasehat Juleha Riau, mengatakan kegiatan ini dilakukan untuk yang kedua kalinya untuk tahun ini.
"Kegiatan pelatihan ini sudah yang kedua kalinya, setelah sebelumnya dilakukan tahun lalu, dengan tujuan agar pedagang ayam, unggas dan yang berkaitan dengan hewan ternak bisa menyembelih dengan syariat Islam, halal, dan tidak menyakiti hewan tersebut," papar Ustadz Yono.
Sementara, Ketua JulehaCabang Pekanbaru Ustadz Anom menyatakan bahwa komunitasini dibentuk untuk mewadahi dan membantu sertifikasi halal untuk pelaku usaha, ataupun untuk masjid yang akan melaksanakan ibadah qurban.
"Dengan adanya pelatihan ini, kita harapkan setidaknya tiap masjid di Pekanbaru memiliki minimal satu juru sembelih yang memenuhi syarat secara syariah agama.
Dan bagi pelaku usaha, pada 29-30 Juni 2024 akan diadakan sertifikasi halal untuk pelaku usaha dan UMKM," tutur Ustadz Anom yang juga sebagai kepala UPT Penyembelihan Kota Pekanbaru.
Dalam acara kali ini bertindak selaku pemateri ialah Ustadz Robi untuk pengenalan fiqih penyembelihan hewan, Ustadz Ibo dengan materi kesejahteraan hewan, untuk pengenalan bilah, dan materi APD (alat pelindung diri) disampaikan oleh UstadzHeri.
Selain disponsori oleh Taman Wisata Alam Mayang, acara pelatihan hari ini didukung oleh Rotte Bakery dan Kopi Gajah. "Acara pelatihan ini sangat membantu untuk pelaku usaha dan kita mendapatkan ilmu yang selama ini kita belum ketahui," respons Ustadz Ulil Amri salah satu peserta pelatihan.
Acara pelatihan hari ini diakhiri dengan praktik penyembelihan hewan yang diwakili dengan batang pisang.
Berita Lainnya
Sinergi dengan BRK Syariah, GSB Riau Evaluasi Proses Penyembelihan Hewan Kurban Idul Adha
24 July 2024 10:36 WIB
DLH Kampar sembelih empat sapi
20 June 2024 19:34 WIB
PT SRL serahkan kurban di Tempuling Inhil
20 June 2024 18:53 WIB
Rayakan Idul Adha 1445H, Kemenkumham Riau potong 5 sapi dan 3 kambing
20 June 2024 11:27 WIB
Karyawan Muslim RAPP peringati Idul Adha 1445, berbagi 143 hewan kurban
19 June 2024 16:13 WIB
GALERI FOTO - DPRD Riau jadi tempat pelaksanaan Shalat Idul Adha
19 June 2024 14:25 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno sebut Idul Adha beri kontribusi ekonomi Rp200 triliun
19 June 2024 11:30 WIB
127 hewan kurban disalurkan Pertamina Patra Niaga saat Idul Adha
19 June 2024 6:05 WIB