Real Madrid naik ke peringkat dua, Girona amankan posisi puncak

id Real Madrid,Las Palmas,Girona,Villarreal,Liga Spanyol

Real Madrid naik ke peringkat dua, Girona amankan posisi puncak

Pesepak bola Real Madrid's Joselu melakukan selebrasi dengan rekannya Jude Bellingham seusai mencetak gol ke gawang Real Sociedad  dalam laga lanjutan Liga spanyol, di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Minggu (17/9/2023). Real Madrid berhasil mengalahkan Real Sociedad 2-1. (ANTARA/Reuters/Isabel Infantes)

Jakarta (ANTARA) - Los Galacticos Real Madrid sukses naik ke peringkat dua, sedangkan Girona mengamankan posisi puncak klasemen sementara setelah kedua tim mengalahkan lawan-lawannya pada pekan ketujuh Liga Spanyol, Kamis dini hari WIB.

Real Madrid sukses kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Las Palmas dengan skor 2-0 di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.

Pada pertandingan ini kemenangan skuad asuhan Carlo Ancelotti tersebut hadir berkat gol yang dicetak oleh Brahim Diaz serta Joselu, demikian catatan Liga Spanyol.

Secara statistik Las Palmas unggul sedikit soal penguasaan bola dengan mencatatkan 51 persen, namun Real Madrid lebih menyerang dengan melepaskan 20 tendangan yang sembilan di antaranya tepat sasaran.

Kini Real Madrid menduduki posisi kedua klasemen sementara Liga Spanyol dengan torehan 18 poin, sedangkan Las Palmas menempati peringkat ke-15 dengan raihan lima poin.

Sementara itu Girona melanjutkan kejutan mereka pada musim ini dengan mengalahkan Villarreal 2-1 di Stadion El Madrigal, Villarreal.

Kemenangan Girona hadir berkat gol Artem Dovbyk dan Eric Garcia, sedangkan Villarreal sempat unggul terlebih dahulu melalui eksekusi penalti Dani Parejo.

Secara statistik kedua tim sama kuat dengan 50 persen penguasaan bola, namun Girona lebih unggul dalam memberikan ancaman setelah melepaskan total 17 tendangan yang lima di antaranya tepat sasaran.

Girona kini dipastikan mengakhiri pekan ketujuh Liga Spanyol di posisi pertama klasemen sementara dengan torehan 19 poin dari tujuh pertandingan, sedangkan Villarreal masih berada di peringkat ke-14 dengan raihan tujuh poin.

Berikut hasil Liga Spanyol pekan ketujuh, Rabu (27/9) waktu setempat:

Valencia 0 - 1 Real Sociedad

Cadiz 0 - 0 Rayo Vallecano

Villarreal 1 - 2 Girona

Real Madrid 2 - 0 Las Palmas

Athletic Bilbao 2 - 2 Getafe