Gafar Usman: Jangan Mau Diperdaya Cukong!

id gafar usman, jangan mau, diperdaya cukong

Gafar Usman: Jangan Mau Diperdaya Cukong!

Pekanbaru (Antarariau.com) - Anggota DPD RI Gafar Usman menyebutkan bahwa pemerintah harus lebih serius menanggapi kasus pembalakan liar yang sampai saat ini masih kerap terjadi.

"Mungkin kita masih lengah dan kurang perhatian dalam hal pencegahan pembalakan, sebaiknya berikan pengawasan yang lebih intens, proaktif, dan harus dimulai dari hulunya," ucapnya dalam acara Rapat Kerja Anggota DPD RI di Pekanbaru, Selasa.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa dalam pembalakan liar, poin penting yang harus menjadi perhatian pemerintah adalah bagaimana mencegah terulangnya hal tersebut. Pasalnya saat ini penindakan kerap berlangsung manakala pembalakan tersebut telah terjadi.

Lebih jauh ia menjelaskan bahwa pencegahan tersebut dapat dilakukan dengan beberapa langkah, seperti penambahan personil pengawasan keamanan hutan, serta sosialiasi kepada masyarakat yang berada disekitar area tersebut.

"Kita berikan pemahaman tentang betapa pentingnya hutan bagi kehidupan sehingga bisa menumbuhkan kesadaran masyarakat, dan itu adalah tanggung jawab kita kepada anak cucu nanti," imbuhnya.

Ia juga mengatakan bahwa pemerintah selayaknya memberikan perhatian lebih kepada perekonomian masyarakat, memperkecil peluang bagi masyarakat untuk melanggar aturan-aturan yang ada.

Dalam kesempatan tersebut, Gafar juga turut menghimbau kepada seluruh masyarakat agar lebih memperhatikan kelestarian lingkungan, pasalnya pembalakan hanya akan memperkaya satu orang dan akan merugikan ratusan hingga ribuan orang lain.

"Jangan mau diperdaya oleh cukong, hutan adalah masa depan kita," tutupnya.

Oleh: Gebby Fadhila Sari