Riau Optimis Jadi Juara Umum PON XVIII

id riau optimis, jadi juara, umum pon xviii

Pekanbaru, (antarariau) - Gubernur Riau HM Rusli Zainal mengaku optimistis Provinsi Riau selaku tuan rumah PON XVIII bakal meraih juara umum.

"Pada PON Riau saya katakan pada sang juara di depan kita ini, Riau akan mengikuti 39 cabang olahraga dan insyaallah kita akan keluar sebagai juara umum," kata Rusli Zainal yang langsung disambut gemuruh tepuk tangan ratusan atlet pada pengukuhan kontingen PON Riau, di Pekanbaru, Jumat.

Rusli mengatakan, target juara umum PON XVIII bukan tanpa alasan. Dari rekam jejak keikutsertaan Riau dalam event olahraga nasional itu, prestasi atlet Riau cenderung meningkat.

Ketika PON digelar di Jawa Timur pada tahun 2000, Riau berada di posisi 18 dengan 16 cabang olahraga (cabor) yang diikuti. Kemudiaan posisi Riau naik ke peringkat 11 pada penyelenggaraan PON di Sumatera Selatan, dan saat PON XVII di Kalimantan Timur berada di peringkat 10 besar dengan mengikuti 24 cabor.

"Sebagai tuan rumah kita punya tanggung jawab moral. Mari kita berkonsentrasi jadi yang terbaik dalam setiap pertandingan," katanya.

Ia menambahkan, Pemprov Riau akan memberikan bonus kepada setiap atlet yang berhasil menyabet medali PON.

"Besarnya (bonus) tak bisa disampaikan, ini rahasia perusahaan. Tapi Insyaallah tak akan mengecewakan," katanya.

Ketua Kontingen PON Riau Yuherman Yusuf mengatakan, jumlah kontingen seluruhnya mencapai 850 orang. Jumlah itu terdiri dari 690 atlet, 133 pelatih dan sisanya teknisi.

Menurut dia, jumlah atlet yang ada saat ini merupakan hasil seleksi dari beberapa tahun lalu yang awalnya mencapai lebih dari 1.000 atlet. Persiapan atlet dilakukan sebaik mungkin melalui pemusatan latihan dengan dampingan pelatih dan instruktur terbaik.

"Diharapkan dari Riau akan lahir juara-juara baru," kata Yuherman Yusuf.

Pewarta :
Editor: Febrianto Budi Anggoro
COPYRIGHT © ANTARA 2012

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.