Wapres Ma'ruf Amin kunjungan kerja ke Tasikmalaya resmikan BLK Komunitas dan BWM

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara, wapres

Wapres Ma'ruf Amin kunjungan kerja ke Tasikmalaya resmikan BLK Komunitas dan BWM

Wakil Presiden Ma'ruf Amin melakukan kunjungan kerja ke Tasikmalaya, Jawa Barat dari Pangkalan TNI Angkatan Udara Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa (8/6/2021). (ANTARAAsdep KIP Setwapres.)

Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma’ruf Amin bertolak ke Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa pagi, untuk meresmikan Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas Tahun 2020 dan Bank Wakaf Mikro (BWM) di Pondok Pesantren Cipasung, Singaparna.

Wapres lepas landas pukul 07.20 WIB dengan menggunakan Pesawat CN-295 TNI AU dari Pangkalan TNI Angkatan Udara (AU) Halim Perdanakusuma Jakarta.

Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin sebut ceramah keagamaan masih singgung khilafah

Wapres dijadwalkan tiba di Pangkalan Udara TNI AU Wiriadinata Tasikmalaya, Jawa Barat, pukul 08.10 WIB dengan disambut Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto serta Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Ahmad Dofiri.

Setibanya di Tasikmalaya, Wapres akan menuju ke Pondok Pesantren Cipasung di Kecamatan Singaparna untuk meresmikan BLK Komunitas dan BWM secara luar jaringan (luring) dan dalam jaringan (daring).

Peresmian BLK Komunitas dan BWM tersebut dihadiri langsung oleh sekitar 50 perwakilan lembaga penerima bantuan secara terbatas dan diikuti daring oleh 964 orang perwakilan lembaga penerima melalui konferensi video.

Usai peresmian BLK Komunitas dan BWM di Pondok Pesantren Cipasung, Wapres langsung menuju ke Bandara Wiriadinata Tasikmalaya untuk kembali ke Jakarta. Wapres dijadwalkan tiba di Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta pada pukul 11.30 WIB.

Turut mendampingi Wapres dalam kunjungan kerja tersebut ialah Wakil Ketua DPR Abdul Muhaimin Iskandar, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dan Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso.

Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin dorong ormas keagamaan rawat persatuan dan kesatuan

Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin sebut pandemi COVID-19 jangan sampai membuat bangsa lemah


Pewarta: Fransiska Ninditya