Satgas COVID-19 Dumai sanksi 704 warga tak pakai masker

id Prokes Dumai, Satgas COVID-19 Dumai,ubahlaku

Satgas COVID-19 Dumai sanksi 704 warga tak pakai masker

Pelanggar aturan prokes dikenakan sanksi sosial berupa membersihkan areal pekuburan di Kota Dumai beberapa waktu lalu. (ANTARA/Abdul Razak)

Dumai (ANTARA) - Tim Yustisi Satuan Tugas Penanganan Coronavirus Disease 2019 atau COVID-19 Kota Dumai telah menindak 704 warga pelanggar aturan protokol kesehatan selama tiga bulan operasi razia masker di tempat umum.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Dumai Bambang Wardoyodi Dumai, Senin, mengatakan kesadaran masyarakat memakai masker saat berada di luar rumah masih rendah, dan pelanggar aturan prokes dikenakan kerja sosial.

Proses pengawasan dan razia masker digelar tim gabungan Satgas COVID-19 Dumai di sejumlah jalan protokol dan tempat keramaian, dalam rangka penegakan aturan dan disiplin prokes serta penyampaian imbauan.

"Warga kedapatan tidak pakai masker langsung diberikan sanksi sosial, misalnya membersihkan fasilitas umum, push up dan membaca teks Pancasila, dan diharapbisa memberi efek jera agar disiplin menjalankan protokol kesehatan COVID-19," kata Bambang, Senin.

Razia masker ini menjalankan aturan Perwako Dumai Nomor 65 Tahun 2020 dengan melaksanakan penerapan, penegakan dan kedisiplinan agar warga tetap menjalankan protokol kesehatan COVID-19.

Sanksi sosial diberikan kepada warga agar disiplin dan tertib tetap menggunakan masker untuk melakukan kebiasaan menjalani protokol kesehatan COVID-19, demi kepentingan kesehatan bersama.

"Tujuan razia ini untuk memutus mata rantai pencegahan dan penularan COVID-19 dan mencegah munculnya kelompok penularan baru," sebutnya.

Razia prokes ini dilaksanakan oleh tim gabungan Satgas COVID-19, terdiri dari Satpol PP sebanyak 13 personel, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) 2 personel, Satradar 2 personel, Kodim, dinas kesehatan, dinas perhubungan dan Kesbang.

Data COVID-19 Dumai pada Minggu (29/11), terdapat penambahan 27 kasus positif, dengan tiga pasien menjalani perawatan di RS dan 24 isolasi mandiri, serta 13 pasien dinyatakan sembuh.

Sehingga total keseluruhan saat ini 1.855 kasus positif dengan rincian 1.250 sembuh, 575 dalam perawatan (541 orang isolasi mandiri, 34 dirawat di RS) dan 30 meninggal dunia.

Baca juga: Penerapan Prokes COVID-19 di TA Pertamina Dumai dipantau ketat KPI

Baca juga: Satgas COVID-19 Dumai pastikan almarhum Wawako Eko negatif corona