Perkuat Kompetensi Pegawai Jasa Raharja Riau bekali pegawai keterampilan jurnalistik

id Berita hari ini, berita riau terkini, berita riau antara

Perkuat Kompetensi Pegawai Jasa Raharja Riau bekali pegawai keterampilan jurnalistik

Sebanyak 43 Karyawan PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Riau, mengikuti Diklat Jurnalistik di Pekanbaru, Minggu (4/8), foto by Barkah Humas PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Riau. Foto oleh Barkah Wahyu Budi Setiaji, staf Subbag Sumbangan Wajib dan Humas PT Jasa Raharja (Persero) cabang Riau, (Riau.Antaranews)

Pekanbaru (ANTARA) - Sebanyak 43 pegawai Jasa Raharja Riau mengikuti pendidikan dan pelatihan (diklat) jurnalistik digelar di Hotel Prime Park, Pekanbaru, Minggu, untuk memperkuat kompetensi pegawai di jajaran BUMN itu.

"Penguatan kompetensi pegawai dibutuhkan terkait kemampuan dan karakteristik yang dimiliki oleh seorang pegawai berupa pengetahuan, keterampilan, dan sikap perilaku yang diperlukan dalam pelaksanaan tugas jabatannya," kata Herry Kesuma, Kepala Cabang Jasa Raharja Riau, di Pekanbaru, saat membuka Diklat jurnalistik pintar menulis berita, di Pekanbaru, Minggu.

Herry Kesuma, Kepala Cabang Jasa Raharja Riau, di Pekanbaru, saat membuka Diklat jurnalistik pintar menulis berita, di Pekanbaru, Minggu.Foto oleh Barkah Wahyu Budi Setiaji, staf Subbag Sumbangan Wajib dan Humas PT Jasa Raharja (Persero) cabang Riau, (Riau.Antaranews)


Menurut Herry, dalam melaksanakan tugas dan jabatannya, maka pegawai harus mampu mengimplementasikannya sesuai "SKA (skill=keahlian, knowledge= pengetahuan, dan action= tindakan) sehingga ke depan bisa menjadi humas yang handal atau siap menjadi corong BUMN itu apalagi dalam menghadapi era digital kini.

Herry mengatakan, memasuki era digital kini, maka tulisan merupakan "harimaumu" yang artinya apapun yang ditulis oleh pegawai Jasa Raharja hendaknya bisa memberikan "auman" atau gaung yang besar, dalam menggencarkan sosialisasi dan edukasi tentang Jasa Raharja pada masyarakat.

"Masyarakat harus terus diedukasi, apalagi menyangkut hak dan kewajibannya terhadap Jasa Raharja, serta keberadaan BUMN ini sebagai penjamin pertama dalam kasus lakalantas terkait penyerahan asuransi bagi korban," katanya.

Tiga peserta terbaik menerima penghargaan buku jurnalistik. Foto oleh Barkah Wahyu Budi Setiaji, staf Subbag Sumbangan Wajib dan Humas PT Jasa Raharja (Persero) cabang Riau, (Riau.Antaranews)


Asuransi tersebut diberikan pada korban, katanya, karena Jasa Raharja sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mempunyai tugas utama menjalankan UU. No. 33 tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang (DPWKP), dan ini harus bisa disampaikan ke masyarakat juga bisa melalui kepintarannya menulis tersebut.

Oleh karena itu, melalui diklat pintar menulis berita ini, diharapkan bisa menjadi bagian dari upaya bersama selanjutnya dalam mempertahankan prestasi rangking pertama yang telah di raih oleh Kantor Jasa Raharja Cabang Riau untuk kategori bidang pelayanan.

Narasumber diklat tersebut yakni wartawan senior Perum Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara Biro Riau, Frislidia yang memaparkan materi berkaitan dengan membuat relis menggoda, dilengkapi dengan kiat-kiat pintar menulis berita.

Pegawai Jasa Raharja Riau antusias mengikuti kegiatan pelatihan tersebut, ditandai dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan serta tingginya keinginan mereka untuk menjawab berbagai pertanyaan yang dilontarkan oleh narasumber.

Selain memeriksa hasil penulisan berita oleh narasumber, kegiatan diklat dirangkaikan dengan pemberian buku bagi 3 peserta terbaik serta hiburan berasal dari sejumlah pegawai yang pintar bernyanyi.