PT Diamond Raya Timber ingin bermitra dengan masyarakat Darussalam

id Bupati Rohil,PT diamond timber, rokan hilir

PT Diamond Raya Timber ingin bermitra dengan masyarakat Darussalam

Bupati Rokan Hilir, Suyatno. (ANTARA News/Dedi Dahmudi)

Rokan Hilir, Riau (ANTARA) - Bupati Kabupaten Rokan Hilir Suyatno menyebutkan bahwa PT Diamond Raya Timber ingin menjalin kemitraan dengan masyarakat Kepenghuluan Darussalam, Kecamatan Sinaboi.

"Dari hasil pertemuan kita pada Selasa (28/5) kemarin, di mana PT Diamond ingin mengajak bermitra dengan warga masyarakat Darussalam. Jadi tujuannya adalah memberikan kesempatan kepada penduduk tempatan untuk membuat suatu terobosan, yaitu membuat perkebunan-perkebunan seperti Palawija," kata Suyatno di Bagansiapiapi, Rabu (29/5) malam.

Bupati mengemukakan hal itu usai menggelar acara buka puasa bersama Forkopimda, KPU, Bawaslu, Gakkumdu, LDI, Media dan Mahasiswa Rohil di Gedung Daerah Datuk Batu Hampar, Bagansiapiapi.

Perkebunan yang dimaksud, terangnya, seperti jagung, keladi, cabai dan lain sebagainya. "Terkecuali sawit, itu sawit mereka tidak mau," kata Bupati.

"Itu diberikan antara satu kartu keluarga (KK) itu dua sampai lima hektare. Nah, bayangkan sajalah, dua hektare saja kita letih mengolah lahan apalagi sampai lima hektare," sambung Suyatno.

Menurutnya, kesempatan yang baik untuk warga masyarakat Darussalam itu harus diambil mumpung ada mitra, kerjasama dengan PT Diamond Raya Timber dengan masyarakat tempatan.

"Jadi jangan kita berkeras dulu. Semua lahan yang sekarang ini ditempati oleh warga masyarakat, mereka itu kan mengharapkan itu diberikan kepada yang mengolah," ujar Bupati.

Suyatno mengatakan, bila dilihat dari dasar hukumnya sesuai dengan aturan bahwa masyarakat itu menguasai lahan milik PT Diamond Raya Timber. Sementara PT Diamond berdiri sejak tahun 1979.

"Darussalam itu belum ada lagi. Mereka sudah mengantongi izin dari Pemerintah melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan," jelasnya.

Maka dari itu, kata Bupati, dalam rapat bersama Pemerintah Daerah, Forkopimda dan tokoh masyarakat, dengan PT Diamond kemarin tindak lanjutnya nanti setelah Lebaran.

"Apa yang menjadi keputusan kita, apakah itu melakukan mitra dengan masyarakat tempatan atau seperti apa nanti kita ikuti perkembangan setelah Lebaran rapat yang kedua kali," demikian Suyatno.