Manchester City ditantang Liverpool dalam final Piala Muda FA

id Berit hari ini, berita riau terkini,berita bola terbaru,piala fa 2019,berita riau terbaru,berita riau antara,manchester city,liverpool

Manchester City ditantang Liverpool dalam final Piala Muda FA

Tim terakhir sebelum tahun ini menjuari Piala Muda FA adalah Chelsea. (Rauters)

Jakarta (ANTARA) - Manchester City dan Liverpool tidak cuma berburu gelar juara liga musim ini karena mereka juga akan bersaing menjadi yang terbaik dalam turnamen Piala Muda FA.

Tommy Doyle, cucu pemain legendaris City Mike Doyle, dan Glyn Pardoe, menjadi di antara yang mencetak gol pada partai semifinal melawan West Brom di City Football Academy yang dimenangi City 4-2.

Baca juga: Manchester City akan rekrut gelandang Atletico Madrid Saul Niguez

Mengutip BBC, City tiga kali takluk kepada Chelsea dalam tiga final. Sedangkan Liverpool sudah tiga kali menjuarai turnamen ini dengan yang terakhir pada 2007.

Liverpool mengalahkan Watford 2-1 di Anfield bulan lalu dalam semifinal lainnya.

Bos City Pep Guardiola dan mantan bek City serta Timnas Inggris Micah Richards adalah di antara yang menyaksikan pertandingan melawan West Brom, Senin kemarin, ketika Jamie Soule menyamakan gol pembuka yang dilesakkan Ben Knight.

Doyle membuat City kembali memimpin pada lima menit sebelum babak pertama usai, disusul oleh dua gol City lainnya dan sebuah gol West Brom.

City akan bertanding di markasnya pada partai final turnamen ini.

Baca juga: Manchester City menang kontroversial usai tertinggal 2-0

Baca juga: Manchester City akan bertemu Hotspur di final Piala Carabao