Sebanyak 185 JCH Khusus Melaksanakan Melontar Jumrah Secara Serentak

id sebanyak 185, jch khusus, melaksanakan melontar, jumrah secara serentak

Sebanyak 185 JCH Khusus Melaksanakan Melontar Jumrah Secara Serentak

Istimewa

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Sebanyak 185 jamaah calon haji (JCH) non reguler (khusus) melalui travel Muhibbah Mulia Wisata Pekanbaru, akan melaksanakan melontar Jumrah Ula, Wustho dan Kubra secara serentak.

"Ibadah tersebut sebagai rangkaian pelaksanaan rukun ibadah haji, yang dilaksanakan pada pukul 10.30 Waktu Arab Saudi (WAS) atau pukul 14.30 WIB,"kata Humas Kanwil Kemenag Riau, Musdhalifah di Pekanbaru, Kamis.

Menurut Musdhalifah seperti dilaporkan petugas Haji Muhibbah 1439 H Eri Musmir, serangkaian ibadah yang dilaksanakan serentak itu akan dipandu langsung oleh pembimbing ibadah yaitu Ustad Halip dan kawan-kawan.

Berkaitanan dengan kondisi jamaah saat ini, katanya menyebutkan, pada umumnya Alhamdulillah berada dalam keadaan sehat walafiat, namun ada beberapa orang jamaah mengalami batuk batuk ringan dan sampai saat ini tidak ada jamaah yang dirawat.

"Alhamdulillah petugas kesehatan yang ditugaskan oleh Muhibbah senantiasa mendampingi jamaah selama proses penyelenggaraan rangkaian ibadah dan di pemondokan," katanya.

Insya Allah jamaah sampai saat ini masih dalam keadaan khusyuk melaksanakan ibadah dan semua rangkaian ibadah Haji bisa dikerjakan bersama-sama dengan lancar, selain para petugas selalu waspada dan tanggap terhadap kondisi jamaah.

Akan tetapi, katanya lagi, jamaah tetap diimbau agar selalu menjaga kesehatan dan memperbanyak minum air putih atau air zam-zam untuk menghindari dehidrasi karena cuaca di Mekkah agak panas. Jika ada kendala agar secepatnya memberitau petugas melalui jaringan komunkasi yang telah disediakan.

Dalam memberikan pelayanan kepada jamaah, katanya, pimpinan Muhibbah Mulia Wisata Pekanbaru Drs. H. Ibnu Masud meminta kepada seluruh petugas agar tanggap memperhatikan keadaan jamaah.

"Petugas ditugaskan oleh Muhibbah adalah untuk mengurus jamaah agar lancar dalam melaksanakan rangkaian Ibadah Haji, motto kami untuk melayani kaum muslimin menuju Baitullah dengan professional akan kami wujudkan agar masyarakat terbantu mewujudkan impian menuju Baitullah dengan nyaman, semoga Muhibbah istiqomah dalam memberikan pelayanan,"katanya.